PERBANDINGAN ORTODONTIK PLAK INDEKS PADA PASIEN PEMAKAI FIXED ORTHODONTIC SEBELUM DAN SESUDAH TOOTH BRUSH INSTRUCTION


SYAHRA, NADYA ALIFAH (2014) PERBANDINGAN ORTODONTIK PLAK INDEKS PADA PASIEN PEMAKAI FIXED ORTHODONTIC SEBELUM DAN SESUDAH TOOTH BRUSH INSTRUCTION. Skripsi thesis, Uniniversitas Hasanuddin.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
--nadyaalifa-5319-1-14-nadya-a.pdf

Download (760kB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Tuntutan dan kebutuhan akan perawatan ortodontik pada masa
kini semakin meningkat, baik di Indonesia maupun negara-negara lain di dunia.
Pemakaian piranti ortodontik cekat semakin diminati walaupun fixed orthodontic
lepasan juga masih banyak dipakai, terutama di negara-negara yang sedang
berkembang. Fixed orthodontic harus didesain agar tidak terjadi akumulasi plak atau
menghalangi pembersihannya. Ini akan menjadi masalah pada pasien untuk selalu
menjaga kebersihan. Salah satu usaha pencegahan yang dilakukan dalam hubungan
plak dengan karies ialah kontrol plak. Diantara bermacam-macam kontrol plak,
metode yang paling sederhana, aman, dan efektif adalah menyikat gigi
Tujuan : tujuan penelitian ini adalah untuk melihat perbedaan indeks plak pada
pasien fixed orthodonti sebelum dan sesudah dilakukan toothbrush instruction (TBI)
Metode penelitian : penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan
menggunakan desain penelitian. Pre-Eksperimental Designs (nondesigns) berupa
One-group pretest-posttest design. Jumlah sampel 60 orang yang memenuhi kriteria
penelitian yang telah di tentukan. Pemeriksaan yang di lakukan adalah pemeriksaan
langsung terhadap sampel dimana peneliti ingin melihat perbedaan orthodonti plak
indeks pada pasien fixed orthodontic sebelum dan sesudah toothbrush instruction
(TBI).
Hasil : dari penelitian yang dilakukan terlihat ada perbedaan orthonti plak indeks
pada pasien fixed orthodontic sebelum dan sesudah tootbrush instruction (TBI)
jumlah sampel 60 orang. Setelah dilakukan TBI, Baik laki-laki maupun pada
perempuan tergolong status gigi Baik yaitu 15.59 dan 20.17 dan Sedang yaitu 39.13
dan 37.93. Hasil analisis dengan uji statistik paired-sample t-Test menunjukkan
adanya perbedaan yang sangat signifikan (p<0.05) skor rata-rata indeks plak sebelum
dan setelah dilakukan tooth brush instruction pada pasien pemakai fixed orthodontic
baik pada laki-laki maupun pada perempuan.
Kesimpulan : dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan (p<0.05)
rata-rata penurunan indeks plak pada pemakai fixed orthodontic sebelum dan sesudah
tooth brush instruction (TBI)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Orthodonti Plak Indeks, Fixed Orthodonti, Toothbrush Instruction
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > PPDGS - Ortodonti
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 16 Mar 2023 02:38
Last Modified: 16 Mar 2023 02:38
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/25688

Actions (login required)

View Item
View Item