NETRALITAS PEGAWAI NEGERI SIPIL DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DI KABUPATEN TAKALAR


Yamin, Muhammad Halwan (2013) NETRALITAS PEGAWAI NEGERI SIPIL DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DI KABUPATEN TAKALAR. Skripsi thesis, Uniniversitas Hasanuddin.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
--muhammadha-5175-1-13-muham-5.pdf

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Analisis hukum mengenai netralitas PNS dalam Pemilukada di
Kabupaten Takalar dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana netralitas
PNS dalam Pemilukada di Kabupaten Takalar dan bentuk pengawasan
yang dilakukan panwaslu dalam kaitannya dengan Netralitas PNS dalam
pemilukada di Kabupaten Takalar.
Dalam penelitian ini penulis memperoleh data melalui penelitian
pustaka (library research) dan lapangan (field research), kemudian
dianalisis secara kualitatif untuk menghasilkan data yang bersifat
deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Netralitas PNS dalam
pemilukada di Kabupaten Takalar masih marak terjadi, hal ini disebabkan
oleh masih lemahnya pengawasan yang dilakukan oleh Panwaslu
Kabupaten Takalar terhadap keterlibatan PNS. Adapun bentuk
pengawasan yang dilakukan oleh Panwaslu masih belum efektif, apalagi
terhadap PNS. Upaya preventif yang dilakukan masih belum tepat sasaran
terutama kepada PNS karena dilakukan pada jam kerja. Sementara itu
untuk tindakan yang bersifat represif dalam hal ini pemberian sanksi masih
kurang tegas, sehingga Pegawai Negeri Sipil tidak memiliki rasa takut atau
khawatir untuk terlibat langsung dalam kampanye Pemilukada.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 22 Feb 2023 02:53
Last Modified: 22 Feb 2023 02:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/25270

Actions (login required)

View Item
View Item