HUBUNGAN LAMA PERAWATAN DAN FREKUENSI SERANGAN BERULANG DENGAN TINGKAT KECEMASAN KELUARGA PENDERITA STROKE DI RUANG RAWAT INAP NEUROLOGI RSUD Dr. Hi. CHASAN BOESOIRIE TERNATE


Idrus, Putriani (2013) HUBUNGAN LAMA PERAWATAN DAN FREKUENSI SERANGAN BERULANG DENGAN TINGKAT KECEMASAN KELUARGA PENDERITA STROKE DI RUANG RAWAT INAP NEUROLOGI RSUD Dr. Hi. CHASAN BOESOIRIE TERNATE. Skripsi thesis, Uniniversitas Hasanuddin.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
--putrianiid-5035-1-putriani-s.pdf

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang. Stroke merupakan penyakit saraf dan menjadi salah satu masalah kesehatan yang
amat penting dan terus mengalami peningkatan yang signifikan setiap tahunnya serta dapat
mengakibatkan kelumpuhan atau kecacatan bagi penderitanya. Stroke berulang merupakan suatu
hal yang mengkhawatirkan pasien stroke karena dapat memperburuk keadaan dan meningkatkan
biaya perawatan. Kesulitan muncul selama memberikan perawatan membuat keluarga mengalami
perubahan secara fisik dan mental.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan lama perawatan dan frekuensi
serangan berulang dengan tingkat kecemasan keluarga penderita stroke.
Metode. Penelitian ini merupakan deskriptif analitik, dengan menggunakan pendekatan cross
sectional.
Hasil. Perawatan tidak lama sebagian besar memiliki tingkat kecemasan sedang yaitu 6 responden
(66.7%). Sedangkan responden dengan perawatan lama seluruhnya memiliki tingkat kecemasan
ringan yaitu 6 responden (100%). Uji Fisher’
s Exact Test p=0.028. Kejadian stroke berulang 8
responden, kecemasan ringan 7 responden (87.5%), kecemasan sedang 1 responden (12.5%).
Stroke tidak berulang 7 responden, kecemasan sedang 5 responden (71.4%), kecemasan ringan 2
responden (28.6%). Uji Fisher’
s Exact Test p = 0.041
Kesimpulan dan saran. Lama perawatan dan frekuensi serangan berulang dapat berpengaruh
terhadap tingkat kecemasan keluarga penderita stroke, maka dari itu disaran kepada pihak rumah
sakit dan perawat dapat membantu dalam masa perawatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Lama perawatan,Kejadian Stroke,Tingkat Kecemasan
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Keperawatan
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 14 Feb 2023 06:56
Last Modified: 14 Feb 2023 06:56
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24950

Actions (login required)

View Item
View Item