Rauf, Annisa Utami (2022) MODEL DINAMIS RISIKO PENCEMARAN LOGAM TERHADAP LINGKUNGAN DAN KESEHATAN MASYARAKAT DI SEKITAR WILAYAH INDUSTRI SEMEN KABUPATEN MAROS = DYNAMIC MODELLING OF METAL POLLUTION ON ENVIRONMENT AND HEALTH RISK OF COMMUNITIES AROUND CEMENT INDUSTRIAL AREA OF MAROS REGENCY. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.
K013191032_disertasi_30-11-2022 cover1.png
Download (146kB) | Preview
K013191032_disertasi_30-11-2022 1-2.pdf
Download (1MB)
K013191032_disertasi_30-11-2022 dp.pdf
Download (8MB)
K013191032_disertasi_30-11-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 8 February 2025.
Download (20MB)
Abstract (Abstrak)
Perkembangan industri di sepanjang kawasan karst Maros, khususnya pabrik semen telah mempengaruhi kualitas udara dan tingkat risiko kesehatan penduduk. Total Suspended Particulate (TSP) dari hasil produksi semen mengandung logam Pb, Cr, Cu, Ni dan As yang berpotensi mengkontaminasi lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui estimasi tingkat risiko ekologis dan kesehatan dari pajanan logam selama 20 tahun yang akan datang (2023-2043).
Jenis penelitian ini adalah cross-sectional dengan pendekatan deskriptif menggunakan penerapan model sistem dinamis. Hasil simulasi menunjukkan pada kondisi tanpa perubahan selama 20 tahun yang akan datang, terjadi peningkatan konsentrasi Pb sebesar 0,1047 g/m3, Cr sebesar 0,0230 g/m3, Cu sebesar 9,32 x 10-6 g/m3, Ni sebesar 2,94 x 10-4 dan As sebesar 2,94 x 10-4 g/m3. Nilai tersebut mengalami peningkatan 4 hingga 16 kali lipat dari konsentrasi di tahun awal simulasi. Pada skenario penambahan tinggi cerobong 60 meter dan 90 meter, tingkat efektivitas penurunan konsentrasi rata-rata logam adalah 5,38% dan 24,07%. Pada skenario penanaman 1550 pohon dan 2250 pohon, tingkat efektivitas penurunan konsentrasi rata-rata logam adalah 2,33% dan 24,12%. Penggunaan masker kain menurunkan risiko karsinogenik pada dewasa dan anak-anak, masing-masing sebesar 36,90% dan 36,93%, sedangkan masker sekali pakai menurunkan risiko karsinogenik sebesar 96,30% pada orang dewasa dan 78,93% pada anak-anak.
Simulasi gabungan skenario optimis (peningkatan tinggi cerobong, penaman pohon dan penggunaan masker), menurunkan nilai Total Cancer Risk (TCR) sebesar 76,88% pada dewasa dan 58,14 % pada anak-anak. Strategi kebijakan paling efektif untuk mengurangi pajanan logam di udara adalah penerapan skenario gabungan optimis yang diterapkan secara multi-sektoral.
Keywords : Model Dinamis, Polusi Logam, Risiko Kesehatan, Risiko Ekologi, Skenario Lingkungan.
Item Type: | Thesis (Disertasi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dynamic Modelling, Metal Pollution, Health Risk, Ecological Risk, Environmental Scenario |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 14 Feb 2023 02:35 |
Last Modified: | 14 Feb 2023 02:35 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24942 |