ANALISIS KUALITAS AIR DAN BEBAN PENCEMARAN DI DANAU UNIVERSITAS HASANUDDIN


Musdalifah, - and Anwar Daud, - and Agus Bintara Birawida, - ANALISIS KUALITAS AIR DAN BEBAN PENCEMARAN DI DANAU UNIVERSITAS HASANUDDIN. Hasanuddin Journal of Public Health Volume 3 Issue 1 | February 2022.

[thumbnail of 10. 21084.pdf] Text
10. 21084.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (397kB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Kualitas air merupakan syarat untuk kualitas kesehatan manusia karena kualitas air dapat digunakan sebagai indikator kesehatan masyarakat. Kualitas air danau Unhas dapat diketahui dengan melakukan pengujian seperti parameter fisika dan kimia, hasil pengujian tersebut digunakan sebagai data untuk mengitung beban pencemar. Tujuan: Mengetahui jumlah kandungan (TDS, pH, BOD, COD, DO, Nitrit (NO2), Mangan (Mn) dan Amonia (NH3) di Danau Universitas Hasanuddin, untuk mengetahui status mutu, debit serta beban pencamar maksimum dan beban pencemar aktual yang masuk di Danau Universitas Hasanuddin Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah observasional analitik. Sampel penelitian diambil dari 5 titik yang terdiri dari 3 inlet, 1 outlet dan 1 penyadapan. Pengambilan sampel dilakukan secara grab sampel. Pengolahan dan analisis data dilakukan secara statistik deskriptif dan data disajikan dalam bentuk grafik dan tabel. Hasil: Parameter yang tidak sesuai dengan baku mutu yaitu BOD, DO, dan Nitrit (NO2). Status mutu air Danau Unhas berdasarkan metode STORET tergolong dalam kategori tercemar ringan hingga tercemar sedang dengan total skoring -10 sampai -20. Debit air danau Unhas berkisar antara 0,001 m3 /det sampai dengan 3,61 m3 /det. Berdasarkan perhitungan beban pencemaran di danau Unhas, beban pencemar aktual parameter Nitrit (NO2) di semua titik lebih tinggi dibandingkan dengan beban pencemar maksimum. Kesimpulan: Danau Unhas tergolong dalam kategori tercemar ringan hingga tercemar sedang. Beban pencemar yang masuk di danau Unhas yaitu parameter BOD, DO, dan Nitrit. Oleh karena itu, perlu adanya penelitian lebih lanjut dengan pengambilan sampel berdasarkan hari, bulan, tahun ataupun musim untuk mengetahui perubahan kualitas air yang terjadi pada Danau Unhas

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: - Andi Anna
Date Deposited: 06 Feb 2023 02:55
Last Modified: 06 Feb 2023 02:55
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24826

Actions (login required)

View Item
View Item