Effendy, Fauziah (2022) STUDI PEMBUATAN BISKUIT BERBASIS TEPUNG KACANG HIJAU DAN TEPUNG SORGUM PUTIH (Sorghum bicolor L. Moench) SEBAGAI MAKANAN PENDAMPING AIR SUSU IBU (MP-ASI) = Study of Making Biscuit Based on Mung Bean Flour and White Shorgum Flour (Sorghum bicolor L. Moench) as Weaning Food. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
G031171522_skripsi_07-06-2022 cover1.png
Download (165kB) | Preview
G031171522_skripsi_07-06-2022 1-2.pdf
Download (1MB)
G031171522_skripsi_07-06-2022 dp.pdf
Download (428kB)
G031171522_skripsi_07-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 February 2025.
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Latar belakang Makanan Pendamping ASI sangatlah penting untuk diberikan kepada bayi karena setelah usia enam bulan energi yang dibutuhkan oleh bayi tidak lagi dapat terpenuhi dari ASI semata. MP-ASI merupakan makanan atau minuman yang mengandung zat gizi yang diperlukan bayi atau anak usia 6-24 bulan guna memenuhi kebutuhan gizi selain dari ASI. Biskuit merupakan salah satu jenis MP-ASI karena dikategorikan sebagai makanan ringan yang dapat dikonsumsi oleh bayi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui formulasi terbaik tepung kacang hijau dan tepung sorgum putih dalam pembuatan MP-ASI berdasarkan analisis sensori yang dilakukan dan memperoleh data profil nutrisi dari biskuit MP-ASI berbasis tepung kacang hijau dan tepung sorgum putih. Metode penelitian ini terdiri penentuan formulasi terbaik dengan menggunakan uji organoleptik metode hedonik dan pengujian terkait sifat fisik dan kimia biskuit MP-ASI. Hasil yang didapatkan yaitu produk biskuit MP-ASI yang disukai oleh panelis berdasarkan nilai rata-rata hasil pengujian organoleptik terhadap parameter warna, aroma, rasa, dan tekstur yaitu pada formulasi penambahan tepung kacang hijau dan tepung sorgum putih (1:2) yaitu menghasilkan data pada parameter warna 4,00 (Suka); aroma 4,05 (Suka); rasa 4,04 (Suka); dan tekstur 3,81 (Suka). Kemudian dilanjutkan dengan analisis proksimat dan mendapatkan nilai kadar air sebesar 2,78%, kadar abu sebesar 1,79%, kadar protein sebesar 10,14%, kadar lemak sebesar 38,17%, kadar karbohidrat sebesar 46,90%, kadar zat besi sebesar 0,019 mg/ 100 g dan tingkat kekerasan sebesar 4035,328 g/force. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu produk biskuit MP-ASI yang disukai oleh panelis adalah perbandingan tepung kacang hijau dan tepung sorgum putih sebesar 1:2.
Kata kunci: MP-ASI, tepung kacang hijau, tepung sorgum putih
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | MP-ASI biscuits, mung bean flour, white shorgum flour |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Pertanian > Ilmu dan Teknologi Pangan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 07 Feb 2023 00:57 |
Last Modified: | 07 Feb 2023 00:57 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24696 |