PENGGUNAAN RAGAM BAHASA GAMER DI INDONESIA PADA TEKS PEMAIN GAMES DI GRUP FACEBOOK DAN GRUP WHATSAPP: TINJAUAN SOSIOLINGUISTIK = USE OF VARIETY OF GAMER LANGUAGES IN INDONESIA ON TEXT GAMES ON FACEBOOK GROUP AND WHATSAPP GROUPS: SOCIOLINGUISTIC REVIEW


Syam, Ahmad Akram (2022) PENGGUNAAN RAGAM BAHASA GAMER DI INDONESIA PADA TEKS PEMAIN GAMES DI GRUP FACEBOOK DAN GRUP WHATSAPP: TINJAUAN SOSIOLINGUISTIK = USE OF VARIETY OF GAMER LANGUAGES IN INDONESIA ON TEXT GAMES ON FACEBOOK GROUP AND WHATSAPP GROUPS: SOCIOLINGUISTIC REVIEW. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
F011181303_skripsi_27-06-2022 cover1.png

Download (201kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
F011181303_skripsi_27-06-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
F011181303_skripsi_27-06-2022 dp.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
F011181303_skripsi_27-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 2 January 2025.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

AHMAD AKRAM SYAM. Penggunaan Ragam Bahasa Gamer di Indonesia pada Teks Pemain Games di Grup Facebook dan Grup Whatsapp: Tinjauan Sosiolinguistik (dibimbing oleh Hasan Ali dan Munira Hasjim).
Penelitian bertujuan mengembangkan dua hal, yaitu 1) Mendeskripsikan penggunaan bentuk-bentuk bahasa dalam ragam bahasa gamer di Indonesia pada teks pemain games di grup Facebook dan grup Whatsapp dan 2) Menjelaskan faktor-faktor
yang memengaruhi penggunaan ragam bahasa gamer di Indonesia pada teks pemain games di grup Facebook dan grup Whatsapp. Analisis tentang bentuk-bentuk dan faktorfaktor yang memengaruhi penggunaan ragam bahasa gamer di Indonesia disajikan secara deskriptif.
Data dikumpulkan dengan metode simak dengan teknik tangkapan layar (screenshot) dan teknik catat. Data dianalisis dengan metode deskriptif dengan menggunakan teknik deskriptif komparatif dan teknik perluasan. Selanjutnya, populasi
mencakup Penggunaan bentuk-bentuk bahasa dalam ragam bahasa gamer yang akan digunakan dalam analisis ini berupa: afiksasi (prefiksasi, sufiksasi, dan konfiksasi), akronim, singkatan, campur kode, interferensi dan bahasa gaul. Pada populasi ditemukan 100 data bentuk penggunaan ragam bahasa gamer pada teks pemain games di grup Facebook dan grup Whatsapp. Adapun proses pemilihan sampel hanya akan diambil 43 sampel yang akan dianalisis, karena diketahui data tersebut sudah dapat mewakili dari 100 data yang berada dalam populasi.
Hasil penelitian menunjukkan ragam bahasa gamer di Indonesia memiliki enam ciri linguistik dalam penggunaan bentuk bahasa, yaitu: penggunaan afiksasi, penggunaan akronim, penggunaan singkatan, penggunaan campur kode, penggunaan interferensi, serta penggunaan bahasa gaul. Adapun faktor-faktor yang memengaruhi penggunaan ragam bahasa gamer yaitu: faktor kontak bahasa, faktor kebiasaan gamer, faktor kepraktisan berbahasa, serta faktor prestise.

Kata kunci: ragam bahasa gamer, ciri linguistik, teks pemain games, faktor sosial

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: gamer language variety, linguistic characteristics, game player text, social factors.
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 05 Jan 2023 01:02
Last Modified: 05 Jan 2023 01:02
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24171

Actions (login required)

View Item
View Item