Halim, Faisal (2022) DESAIN MODEL ANTRIAN UNTUK MENGOPTIMALKAN WAKTU PRE FLIGHT SERVICES DIMASA PANDEMI COVID-19 (STUDI KASUS DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN MAKASSAR) = QUEUING MODEL DESIGN TO OPTIMIZE FOR PRE FLIGHT SERVICES DURING THE COVID-19 PANDEMIC (Case Study at Sultan Hasanuddin International Airport Makassar). Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
D072191003_tesis_13-07-2022 cover1.png
Download (159kB) | Preview
D072191003_tesis_13-07-2022 1-2.pdf
Download (3MB)
D072191003_tesis_13-07-2022 dp.pdf
Download (2MB)
D072191003_tesis_13-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 November 2024.
Download (6MB)
Abstract (Abstrak)
FAISAL HALIM. Desain Model Antrian Untuk Mengoptimalkan Waktu Pre Flight Services Dimasa Pandemi Covid-19, Studi Kasus di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. (dibimbing oleh Dr. Ir. Sapta Asmal, ST., MT dan Kifayah Amar, ST., M.Sc., Ph.D., IPU)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaturan waktu yang optimal untuk pengguna jasa penerbangan sebelum melakukan penerbangan (pre flight) di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. (2) Waktu baku yang optimal pada saat proses Pre Flight pada masa pandemi Covid-19 di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, dan (3) Upaya yang dilakukan pengelola bandara dalam meminimalkan waktu proses pre flight.
Penelitian ini menggunakan metode Flow Process Chart yang merupakan gambaran skematik/diagram yang menunjukkan seluruh langkah dalam suatu program dan menunjukkan bagaimana langkah itu saling mengadakan interaksi satu sama lain.
Berdasarkan hasil analisis maka disimpulkan bahwa: waktu optimal pada kegiatan Pre Flight Services pada Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar belum sesuai dengan standar yang mengacu pada Surat Keputusan Dirjen Perhubungan Udara dimana waktu standar masih tinggi; waktu optimal yang dibutuhkan untuk proses Pre Flight Services yakni 20 menit 40 detik untuk waktu normal dan waktu standarnya 23 menit 37 detik; adapun upaya yang dilakukan untuk meminimalkan waktu proses pre flight diantaranya meningkatkan kualitas sumberdaya manusia yang bertugas, penambahan kapasitas bandara, membenari infrastruktur, perawatan secara berkala terhadap peralatan yang digunakan dan memaksimalkan pelayanan pada konter checkin terutama pada saat beban puncak.
Kata kunci: work standard, pre flight services, flow process chart, waktu normal, waktu standar.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | work standard, pre flight services, flow process chart, normal time, standard time |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 05 Dec 2022 01:25 |
Last Modified: | 05 Dec 2022 01:25 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23675 |