Analisis Balik Kestabilan Lereng Menggunakan Metode Deterministik dan Rekomendasi Penanganan Longsoran di Jalan Poros Maros—Bone = Back Analysis of Slope Stability Using Deterministic Method and Recommendations for Management of Landslides on Maros—Bone Axis Road


Muslim, Andi Ichwanul (2022) Analisis Balik Kestabilan Lereng Menggunakan Metode Deterministik dan Rekomendasi Penanganan Longsoran di Jalan Poros Maros—Bone = Back Analysis of Slope Stability Using Deterministic Method and Recommendations for Management of Landslides on Maros—Bone Axis Road. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D62116006_skripsi_15-06-2022 cover1.png

Download (90kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D62116006_skripsi_15-06-2022 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D62116006_skripsi_15-06-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D62116006_skripsi_15-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 November 2024.

Download (7MB)

Abstract (Abstrak)

Longsoran dapat terjadi karena ketidaksetimbangan gaya yang bekerja pada lereng atau gaya di daerah lereng lebih besar daripada gaya penahan yang ada di lereng tersebut. Lokasi penelitian berada di Jalan Poros Maros—Bone, Desa Samangki, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kestabilan pada lereng pascalongsoran, analisis balik longsoran lereng untuk mendapatkan nilai parameter massa batuan, dan memberikan rekomendasi pada lereng yang mengalami longsoran. Pengujian laboratorium yang dilakukan yakni uji sifat fisik, uji kuat tekan uniaksial, dan uji kuat geser batuan. Penelitian ini menggunakan analisis kinematika dalam penentuan jenis dan arah longsoran menggunakan perangkat lunak Dips 7.0. Penentukan kualitas massa batuan menggunakan metode rock mass rating dan penentuan kualitas massa lereng berdasarkan hasil rock mass rating menggunakan metode slope mass rating. Analisis kestabilan lereng dilakukan menggunakan perangkat lunak SWedge 4.0 dan setelah itu dilakukan analisis balik untuk mendapatkan parameter massa batuan yakni nilai kohesi dan sudut gesek dalam terendah yang menyebabkan terjadinya longsoran. Berdasarkan analisis kinematika, potensi longsoran yang terjadi pada batuan basal porfiri adalah longsoran baji dengan arah N 177° E dan potensi longsor pada batu gamping adalah longsoran baji dengan arah N 165° E. Nilai RMR pada batuan basal porfiri adalah 54 dengan kelas batuan sedang dan nilai RMR pada batu gamping adalah 57 dengan kelas batuan sedang. Nilai SMR pada batuan basal porfiri adalah 4 dengan deskripsi lereng sangat tidak stabil dan nilai SMR pada batu gamping adalah 33 dengan deskripsi lereng tidak stabil. Hasil pemodelan lereng didapatkan nilai faktor keamanan pada batuan basal porfiri adalah 1,786, sedangkan nilai faktor keamanan pada batu gamping adalah 2,164. Parameter massa batuan yang didapatkan dari analisis balik pada batuan basal porfiri adalah kohesi sebesar 2,55 t/m2 dan sudut gesek dalam sebesar 5,29° dengan faktor reduksi sebesar 1,8, dan untuk batu gamping adalah kohesi sebesar 3,90 t/m2 dan sudut gesek dalam sebesar 18,57° dengan nilai faktor reduksi sebesar 2,2. Rekomendasi pada lereng penelitian adalah gravity or anchor wall or reexcavation pada basal porfiri dan anchor, systematic shorcrete, toe wall and/or concrete, (reexcavation) drainage pada batu gamping.

Keywords : Analisis kinematika, klasifikasi massa batuan, kestabilan lereng, analisis balik, rekomendasi stabilitas lereng.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kinematic analysis, rock mass classification, slope stability, back analysis, slope stability recommendations
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 29 Nov 2022 01:53
Last Modified: 29 Nov 2022 01:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23627

Actions (login required)

View Item
View Item