KUAT REKAT MORTAR DENGAN BAHAN TAMBAH ABU DAN SERBUK SABUT KELAPA PADA PASANGAN BATA MERAH = ADHESION OF MORTAR WITH ASH ADMIXTURES AND COCONUT FIBER POWDER TO RED MASONRY


Abadi, Kharum (2022) KUAT REKAT MORTAR DENGAN BAHAN TAMBAH ABU DAN SERBUK SABUT KELAPA PADA PASANGAN BATA MERAH = ADHESION OF MORTAR WITH ASH ADMIXTURES AND COCONUT FIBER POWDER TO RED MASONRY. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D051171320_skripsi_11-07-2022 cover1.png

Download (170kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D051171320_skripsi_11-07-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D051171320_skripsi_11-07-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D051171320_skripsi_11-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 24 November 2024.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Pembangunan di Indonesia pada bidang perumahan dan sarana yang lain semakin meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk. Banyak jenis bahan bangunan yang digunakan dalam pembangunan, salah satunya adalah mortar. Terdapat bahan tambah berupa zat kimia dan alami yang dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas mortar. Salah satu bahan tambah alami yang dapat digunakan adalah hasil limbah produksi kelapa yang banyak di Indonesia. Limbah produksi kelapa yang digunakan dalam penelitian ini sebagai bahan tambah adalah abu dan serbuk sabut kelapa. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan metode eksperimen laboratorium. Variasi penambahan bahan tambah abu sabut kelapa sebesar 20% dari berat semen dan serbuk sabut kelapa sebesar 0%, 5%, 7%, dan 9% dari berat semen. Pengujian yang dilakukan adalah uji kuat rekat dengan menggunakan dua model pasangan bata merah yang berbeda. Analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif dengan membandingkan kuat rekat rata-rata mortar variasi dengan kuat rekat rata-rata mortar normal. Dari hasil pengujian kuat rekat rata-rata mortar normal model A sebesar 4,565 MPa dan model B sebesar 5,010 MPa. Kuat rekat rata-rata mortar variasi tertinggi terdapat pada variasi penambahan abu sabut kelapa 20% dan serbuk sabut kelapa 7% pada model A sebesar 4,590 MPa dan model B sebesar 5,086 MPa.

Keywords : Mortar, Sabut kelapa, Pasangan bata merah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mortar, Coconut coir, Redbrick masonry
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 25 Nov 2022 02:21
Last Modified: 25 Nov 2022 02:21
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23544

Actions (login required)

View Item
View Item