PERANCANGAN APLIKASI DIGITAL LIBRARY BERBASIS PROGRESSIVE WEB APPS = DIGITAL LIBRARY APPLICATION DESIGN BASED ON PROGRESSIVE WEB APPS


Ardiansyah, Rosihan (2022) PERANCANGAN APLIKASI DIGITAL LIBRARY BERBASIS PROGRESSIVE WEB APPS = DIGITAL LIBRARY APPLICATION DESIGN BASED ON PROGRESSIVE WEB APPS. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D42115305_skripsi_26-07-2022 cover1.png

Download (119kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D42115305_skripsi_26-07-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D42115305_skripsi_26-07-2022 dp.pdf

Download (696kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D42115305_skripsi_26-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 November 2024.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Perkembangan teknologi saat ini telah berkembang dengan pesat dan telah menyebar hampir di seluruh bidang dalam kehidupan, termasuk perpustakaan sebagai institusi pengelola informasi. Perkembangan dari penerapan teknologi informasi yang berkembang dengan sangat pesat dapat terlihat dari jenis perpustakaan yang berawal dari perpustakaan manual hingga digital library. Perkembangan digital library tidak lepas dari perkembangan teknologi informasi. Digital library dibuat dengan basis web, yang memungkinkan pengaksesan koleksi oleh anggota perpustakaan kapanpun dan di manapun. Saat ini, kebanyakan digital library hanya digunakan oleh pihak-pihak tertentu seperti anggota perpustakaan dari perpustakaan tertentu untuk menyimpan informasi mengenai digital resource seperti softcopy dari sebuah buku dan hanya dapat diakses oleh anggota perpustakaan tersebut, namun tidak menyimpan data-data mengenai koleksi-koleksi dalam bentuk hardcopy yang berada dalam gedung-gedung perpustakaan. Sistem informasi yang dimiliki oleh perpustakaan FTUH saat ini masih bersifat manual, sehingga diperlukan sistem informasi yang bersifat digital untuk mempermudah pelayanan perpustakaan FTUH. Penelitian ini menerapkan Progressive Web App yang memungkinkan sistem bekerja secara cepat dan handal dengan kemampuan mengelola file-file dan data secara offline dengan teknologi service worker. Teknologi ini diharapkan dapat menunjang proses sistem informasi pada perpustakaan FTUH baik untuk pengurus maupun anggota perpustakaan. Untuk menguji sistem informasi yang dibuat, digunakan metode Black Box untuk pengujian fungsional sistem, pengujian fitur Progressive Web App menggunakan aplikasi Lighthouse pada Google Chrome, dan pengujian kelayakan terhadap pengguna dengan menggunakan metode User Acceptance Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa peranan service worker dapat meningkatkan kinerja aplikasi dalam kategori performance melalui pengujian yang telah dilakukan. Pada pengujian Black Box Testing, tidak ditemukan adanya kesalahan fungsi pada aplikasi Digital Library dan berjalan sesuai dengan yang diharapkan berdasarkan masukan dan keluaran yang sesuai. Pada pengujian performa dengan menggunakan aplikasi Google Lighthouse, didapatkan nilai 100 pada seluruh kategori pengujian (performance,accessibility, best practices, SEO). Pada pengujian kelayakan untuk pengguna, sebanyak 20 responden menjawab 7 buah pertanyaan dengan memberikan penilaian berskala 1 sampai 5, maka didapatkan nilai rata-rata 4,19 yang masuk ke dalam kategori sangat layak berdasarkan rumus pengkategorian dari User Acceptance Test. Dari hasil pengujian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini layak digunakan

Keywords : Digital Library, Progressive Web App, service worker

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Digital Library, Progressive Web App, service worker
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 23 Nov 2022 01:27
Last Modified: 23 Nov 2022 01:27
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23394

Actions (login required)

View Item
View Item