Pelaksanaan Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu PT. Unidyne Power Corporation Sidrap Bayu Energi


Mustari, Rahmah (2022) Pelaksanaan Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu PT. Unidyne Power Corporation Sidrap Bayu Energi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
B011171099_skripsi_31-10-2022 cover1.png

Download (115kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
B011171099_skripsi_31-10-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
B011171099_skripsi_31-10-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
B011171099_skripsi_31-10-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2027.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

RAHMAH MUSTARI B011171099 dengan judul Pelaksanaan Pengadaan Tanah Untuk Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu PT. Unidyne Power Corporation Sidrap Bayu Energi, dibimbing oleh Abrar Saleng dan Muhammad Ilham Arisaputra.
Penelitian ini bertujuan untuk menguraikan prosedur pelaksanaan pengadaan tanah dan penetapan pemberian ganti rugi dan menguraikan hambatan yang timbul serta upaya untuk mengatasi hal tersebut dalam pelaksanaan pengadaan tanah pembangunan pembangunan pembangkit listrik tenaga bayu PT UPC Sidrap Bayu Energi.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian empiris yang dilakukan dengan mengumpulkan data dan informasi yang diperoleh langsung melalui wawancara dengan narasumber di lingkup PT UPC Sidrap bayu Energi, kantor Notaris dan PPAT Sidenreng Rappang, Kantor Desa Lainungan dan kantor Desa Mattirotasi Kabupaten Sidenreng Rappang, dan responden yaitu para masyarakat yang berada di sekitar wilayah lokasi penelitian.
Prosedur pelaksanaan pengadaan tanah dengan melengkapi berkas-berkas, dilakukannya pengukuran, proses pengidentifikasian pemilik lahan, pembayaran ganti kerugian serta proses penandatanganan akta pelepasan hak dihadapan kepala desa, camat dan notaris. Pemberian ganti kerugian didasarkan pada NJOP atau harga pasaran setempat. Hambatan yang ditimbulkan dari proses pelaksanaan pengadaan tanah yaitu kurang proaktifnya pemerintah dalam proses pengadaan tanah ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 15 Nov 2022 03:08
Last Modified: 15 Nov 2022 03:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23201

Actions (login required)

View Item
View Item