AMIN, FITRIANI (2003) DAYA CERNA IN VITRO BAHAN KERING DAN BAHAN ORGANIK JERAMI PADI DENGAN PENAMBAHAN BEBERAPA LEVEL UREA YANG DIFERMENTASI DENGAN EFFECTIVE MICROORGANISMS (EM-4). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
FITRIANI AMIN.pdf
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh fermentasi jerami padi oleh Effectivc Microorganisms (EM-4) dan urea terhadap daya cerna in vitro bahan kering dan bahan organik.
Penelitian ini dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap I yaitu Fermentasi jerami padi selama 21 hari dan tahap II analisa daya cerna in vitro. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan empat ulangan dengan level urea yang berbeda yaitu 0%. 2%. 4% dan 6%
Analisa keragaman menunjukkan bahwa perlakuan fermentasi dengan Effcctive Microorganisms (EM-4) dan beberapa level urea berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap daya cerna in vitro bahan kering dan bahan organik jerami padi. Uji Beda Nyata Terkecil menunjukkan bahwa daya cerna in vitro bahan kering pada perlakuan A, B dan C tidak berbeda nyata (P>0,05). Perlakuan A dan B tidak berbeda nyata (P>0,05) dengan perlakuan D akan tetapi perlakuan C nyata lebih rendah (P<0,01) dari perlakuan D. Perlakuan E sangat nyata (P< 0,0 1) lebih tinggi dari perlakuan A. B. C dan D. Uji Beda Nyata Terkecil memperlihatkan bahwa daya cerna in vitro bahan organik pada perlakuan A tidak berbeda nyata (P> 0,05) pada perlakuan B, C dan D. Pada perlakuan C nyata (P< 0,05) lebih rendah dari perlakuan B dan D Perlakuan E sangat nyata (P<0,01) lebih tinggi dari semua perlakuan lainnya. Secara umum dapat disimpulkan bahwa perlakuan penambahan level urea 6% dapat meningkatkan daya cerna in vitro bahan kering dan bahan organik jerami
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Peternakan > Nutrisi dan Makanan Ternak |
Depositing User: | Kamaluddin |
Date Deposited: | 15 Nov 2022 02:19 |
Last Modified: | 15 Nov 2022 02:19 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23093 |