Sari, Rani Aprilia (2022) Analisis Konsentrasi Bahan Organik, Nitrat dan Fosfat pada Sedimen Mangrove di Perairan Sekitar Pelabuhan Kassikebo, Kabupaten Pangkajene Kepulauan. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
L011171527_skripsi_01-09-2022 bab 1-2.pdf
Download (1MB)
L011171527_skripsi_01-09-2022 cover1.jpg
Download (252kB) | Preview
L011171527_skripsi_01-09-2022 dapus.pdf
Download (1MB)
L011171527_skripsi_01-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
RANI APRILIA S. L011171527. “Analisis Konsentrasi Bahan Organik Total, Nitrat dan
Fosfat pada Sedimen Mangrove di Perairan Sekitar Pelabuhan Kassikebo, Kabupaten
Pangkajene dan Kepulauan” dibimbing oleh RAHMADI TAMBARU sebagai
Pembimbing Utama dan MAHATMA LANURU sebagai Pembimbing Pendamping.
Bahan organik, nitrat dan fosfat merupakan bentuk-bentuk nutrien yang memberikan
pengaruh terhadap ketersediaan nutrien pada suatu perairan. Salah satu penyumbang
Bahan organik , nitrat dan fosfat di suatu perairan adalah ekosistem mangrove. Adanya
lahan mangrove memberikan pengaruh terhadap peningkatan bahan organik dan nitrat
serta fosfat terutama pada sedimennya. Tujuan dari penelitian adalah untuk
mengetahui analisis konsentrasi bahan organik, nitrat, dan fosfat pada sedimen
mangrove di sekitar pelabuhan Kassikebo, Kabupaten Pangkajene Kepulauan.
Penelitian dilaksanakan pada bulan September-Agustus 2022. Penelitian dibagi atas 3
stasiun disetiap stasiunnya terdiri atas 3 substasiun/titik yang dimana mewakili
karateristik Dermaga, Tambak dan Muara. Pengambilan sampel dan pengukuran
parameter fisika kimia dilakukan pada masing-masing titik pada kondisi surut. Sampel
sedimen diambil menggunakan core yang terbuat dari pipa paralon berdiameter 4cm
dan panjang 20cm serta dianalisis menggunakan metode loss by ignition untuk Bahan
organik,nitrat dengan metode Kjeldhal dan fosfat dengan metode Olsen. Hasil yang
diperoleh didapatkan bahwa Konsentrasi Bahan Organik Total dan Fosfat pada
sedimen mangrove ditemukan tertinggi pada muara dengan masing-masing nilai
Bahan Organik Total 21.73% dan Fosfat 1.34 ppm, sementara itu konsentrasi Nitrat
tertinggi ditemukan pada Tambak dengan nilai 1.67 ppm. Konsentrasi Bahan Organik
Total dan Fosfat berbeda nyata antar stasiun, sebaliknya konsentrasi Nitrat tidak
berbeda nyata. Serta, Nilai parameter oseanografi seperti suhu, salinitas, pH dan
potensial redoks (Eh) masih dalam kisaran yang mendukung pertumbuhan mangrove
di perairan sekitar pelabuhan Kassikebo, Kabupaten Pangkajene Kepulauan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Bahan Organik Total, Nitrat, Fosfat, Sedimen Mangrove |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Depositing User: | Andi Milu |
Date Deposited: | 11 Nov 2022 01:56 |
Last Modified: | 11 Nov 2022 01:56 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23060 |