Hubungan Penyakit Periodontal dengan Penyakit Sistemik


Azis, Nurul Aulia Azti (2020) Hubungan Penyakit Periodontal dengan Penyakit Sistemik. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J011171533_skripsi_02-09-2020 cover1.jpg

Download (226kB) | Preview
[thumbnail of BAB I - III] Text (BAB I - III)
J011171533_skripsi_02-09-2020 1-3.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
J011171533_skripsi_02-09-2020 dapus-lampiran.pdf

Download (315kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J011171533_skripsi_02-09-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang : Menurut Riskesdas tahun 2018 masalah kesehatan gigi dan mulut di Indonesia sebesar 57.6% dan prevalensi masalah kesehatan mulut yang mayoritas dialami penduduk Indonesia adalah penyakit periodontal sebesar 14%. Penyakit periodontal adalah salah satu gangguan pada rongga mulut yang ditandai dengan adanya infeksi dan peradangan pada struktur pendukung gigi termasuk ligamen periodontal, sementum dan tulang alveolar. Hubungan antara penyakit periodontal dan penyakit sistemik dihubungkan dengan kemungkinan respon inflamasi yang terkait penyakit periodontal. C-reaktif protein (CRP) ialah penanda penting dari terjadinya respon inflamasi dan tanda respon inflamasi lainnya seperti sitokin juga sering ditemukan pada sirkulasi pasien dengan penyakit periodontal. Periodontitis ialah penyakit yang ditandai dengan adanya inflamasi atau peradangan, walaupun inflamasi ini merupakan respon tubuh yang menguntungkan, namun paradigma baru-baru ini menunjukkan bahwa dasar molekuler patomekanisme berbagai penyakit sistemik karena inflamasi atau peradangan. Infeksi pada jaringan periodontal mungkin tidak berbahaya, namun jika terjadi infeksi ke sirkulasi sistemik, maka dapat membahayakan kehidupan. Tujuan : Untuk mengetahui hubungan penyakit periodontal dengan penyakit sistemik. Metode : kajian sistematik dengan metode PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta- analyses) dengan menggunakan database Pubmed, Research Gate, Science Direct, Elsevier, dan sumber relevan lainnya. Hasil : 33 artikel diidentifikasi melalui pencarian dan ditemukan 24 artikel yang relevan. Kesimpulan : Penyakit periodontal dan penyakit sistemik keduanya saling mempengaruhi satu sama lain. Penyakit periodontal dapat meningkatkan risiko penyakit sistemik, begitu juga dengan penyakit sistemik dapat meningkatkan keparahan dari penyakit periodontal itu sendiri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RK Dentistry
Divisions (Program Studi): Fakultas Pendidikan Dokter Gigi > Pendidikan Dokter Gigi
Depositing User: wahyuni aras
Date Deposited: 10 Feb 2021 20:17
Last Modified: 10 Feb 2021 20:17
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/2252

Actions (login required)

View Item
View Item