GAMBARAN KEJADIAN DAN RISIKO JATUH PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS FAKFAK KABUPATEN FAKFAK


NURJANNAH, NURJANNAH (2013) GAMBARAN KEJADIAN DAN RISIKO JATUH PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS FAKFAK KABUPATEN FAKFAK. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
nurjannah-2989-1-13-nurja-1.pdf

Download (770kB)

Abstract (Abstrak)

Latar belakang: Jatuh merupakan masalah yang sering terjadi pada lansia akibat perubahan
fungsi organ, penyakit dan lingkungan. Risiko jatuh pada lansia meliputi faktor intrinsik dan
ekstrinsik. Banyak lansia mengeluh jatuh namun belum ada data tentang kejadian jatuh tersebut di
Puskesmas Fakfak serta belum ada penelitian sebelumnya tentang jumlah dan risiko yang
menyebabkan jatuh pada lansia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kejadian
jatuh dan risiki jatuh di wilayah kerja Puskesmas Fakfak.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode deksriptif. Instrumen yang digunakan adalah
kuisioner yang berupa pertanyaan. Sampel pada penelitian ini berjumlah 57 orang lansia.
Hasil: Pada penelitian ini diperoleh hasil meski lebih dari setengah (64,9%) lansia tidak pernah
mengalami jatuh namun lebih dari setengah (61,4%) berisiko tinggi mengalami jatuh, sebagian
besar (85%) lansia jatuh sebanyak 1 kali dalam setahun terakhir dengan lokasi jatuh lebih dari
setengah (60%) di luar rumah. Adapun faktor risiko yang paling banyak (70,2%) dialami oleh
lansia adalah gangguan penglihatan.
Kesimpulan dan saran: Kurang dari setengah lansia (35,1%) yang mengalami jatuh, faktor
risiko jatuh yang paling banyak (70,2%) akibat gangguan penglihatan. Untuk peneliti yang akan
datang agar meneliti sikap dan prilaku keluarga tentang pencegahan jatuh dengan menggunakan
metode lain dan sampel yang lebih banyak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kejadian jatuh, risiko jatuh
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 21 Oct 2022 00:39
Last Modified: 21 Oct 2022 00:39
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/22172

Actions (login required)

View Item
View Item