HAKIKAT JUSTICE COLLABORATOR SEBAGAI SAKSI DALAM PENGUNGKAPAN KASUS TINDAK PIDANA KORUPSI


Purnamawati, Nining (2022) HAKIKAT JUSTICE COLLABORATOR SEBAGAI SAKSI DALAM PENGUNGKAPAN KASUS TINDAK PIDANA KORUPSI. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of B013191012_disertasi_22-07-2022 cover1.png]
Preview
Image
B013191012_disertasi_22-07-2022 cover1.png

Download (112kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
B013191012_disertasi_22-07-2022 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of B013191012_disertasi_22-07-2022 dp.pdf] Text
B013191012_disertasi_22-07-2022 dp.pdf

Download (222kB)
[thumbnail of B013191012_disertasi_22-07-2022.pdf] Text
B013191012_disertasi_22-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Nining Purnamawati. B013191012. Hakikat Justice Collaborator Sebagai Saksi Dalam Pengungkapan Kasus Tindak Pidana Korupsi dibimbing oleh Muhammad Said Karim, Farida Patittingi dan Wiwie Heryani
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji urgensi peran justice collaborator dalam pengungkapan kasus tindak pidana kosupsi, faktor-faktor yang memengaruhi peran justice collaborator dalam pengungkapan kasus tindak pidana korupsi, bentuk ideal peran Justice Collaborator dalam pengungkapan kasus tindak pidana kosupsi
Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris. Data yang diperoleh baik data primer maupun data sekunder dikategorikan sesuai jenis datanya. Kemudian data tersebut dianalisis dengan menggunakan metode kualitatif, yaitu menganalisis data yang berhubungan dengan masalah yang diteliti, kemudian dipilih berdasarkan pikiran yang logis untuk menghindarkan kesalahan dalam proses analisis data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1.) Semakin terlibat Justice Collabolator dalam tindak pidana tersebut, semakin bergunalah bantuan terhadap penyelesaian kasus yang ditangani karena Justice Collabolator dalam hal ini Ia tidak hanya melihat mendengar, atau mengalami saja, namum mengetahui motif dan modus operandi tindak pidana tersebut, bahkan turut serta melakukannya.. 2) Faktor-faktor yang memengaruhi peran justice collaborator dapat dilihat dari belum lengkap, tegas dan jelasnya aturan hukum mengenai justice collaborator, penegak hukum yang belum memiliki kesamaan pandangan sekaitan dengan batas, ruang lingkup mekenisme dan perlakuan terhadap justice collaborator. 3) Bentuk ideal pelaksanaan peran Justice Colabolator sangat bergantung pada seberapa jauh komitmen aparat dalam memberikan perlindungan hukum terhadap Justice Collaborator¸ seberapa tegas kemauan Lembaga penegak hukum dan pembuat aturan dalam menyusun secara jelas, tegas dan lengkap aturan hukum mengenai Justice Collaborator dalam perundang-undangan serta seberata tegas komitmen aparat penegak hukum dalam menjamin pemberian reward bagi Justice Collaborator dalam perkara tindak pidana korupsi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 12 Oct 2022 06:45
Last Modified: 12 Oct 2022 06:45
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/21271

Actions (login required)

View Item
View Item