Efektivitas Program Siaran Berita Lokal Lembaga Penyiaran Publik Maros FM Terhadap Pemenuhan Kebutuhan Informasi Masyarakat Kabupaten Maros


Fadlia, Nurimna (2020) Efektivitas Program Siaran Berita Lokal Lembaga Penyiaran Publik Maros FM Terhadap Pemenuhan Kebutuhan Informasi Masyarakat Kabupaten Maros. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E31114303_skripsi_28-08-2020 cover1.jpg

Download (271kB) | Preview
[thumbnail of BAB I - III] Text (BAB I - III)
E31114303_skripsi_28-08-2020 1-3.pdf

Download (599kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
E31114303_skripsi_28-08-2020 dapus-lampiran.pdf

Download (589kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E31114303_skripsi_28-08-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Tujuan penelitian ini adalah : (1) Untuk mengetahui tingkat efektivitas program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik Maros FM; (2) Untuk mengetahui minat mendengarkan Masyarakat Kota Kabupaten Maros terhadap program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik Maros FM.
Tipe penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif yakni mendeskripsikan atau menggambarkan data yang dikumpulkan melalui penyebaran kuisioner kepada masyarakat Kabupaten Maros di tiga kecamatan yakni Kecamatan Turikale, Kecamatan Mandai dan Kecamatan Simbang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efektivitas program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik Maros FM terhadap pemenuhan kebutuhan informasi bagi masyarakat Kabupaten Maros. Adapun teknik penentuan jumlah sampel menggunakan Tabel Isaac dan Michael.
Hasil penelitian menunjukkan tingkat efektivitas program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik maros fm terhadap pemenuhan kebutuhan informasi bagi masyarakat Kabupaten Maros tergolong tinggi dengan persentase 83.5%. Adapun minat mendengarkan program siaran berita ini secara keseluruhan menunjukkan minat mendengarkan yang juga cukup tinggi dengan persentase 55.2%. Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa minat mendengarkan masyarakat terhadap program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik Maros FM berbanding lurus dengan efektivitas program siaran berita lokal lembaga penyiaran publik Maros FM terhadap pemenuhan kebutuhan informasi bagi masyarakat kabupaten Maros.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: wahyuni aras
Date Deposited: 07 Jan 2021 06:32
Last Modified: 07 Jan 2021 06:32
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/2013

Actions (login required)

View Item
View Item