Pandin, Rika (2022) ANALISIS KUALITAS AIR (Ba, Cd, Cu, dan SO42-) PADA MATA AIR PEGUNUNGAN DI DESA TACIPONG KECAMATAN AMALI KABUPATEN BONE = ANALYSIS OF WATER QUALITY (Ba, Cd, Cu, and SO42-) IN MOUNTAIN SPRINGS IN TACIPONG VILLAGE, AMALI DISTRICT, BONE REGENCY. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
H031181304_skripsi_15-08-2022 cover1.png
Download (53kB) | Preview
H031181304_skripsi_15-08-2022 1-2.pdf
Download (1MB)
H031181304_skripsi_15-08-2022 dp.pdf
Download (994kB)
H031181304_skripsi_15-08-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Desa Tacipong merupakan salah satu wilayah yang memiliki sumber mata air potensial. Letak mata air yang berdekatan dengan lahan pertanian memungkinkan terjadinya penurunan kualitas air pada mata air tersebut. Tujuan penelitian ini adalah menentukan konsentrasi barium (Ba), kadmium (Cd), tembaga (Cu), dan sulfat (SO42-) sebagai parameter kualitas air pada mata air pegunungan Desa Tacipong Kecamatan Amali Kabupaten Bone untuk keperluan air minum, berdasarkan persyaratan baku mutu air minum Permenkes RI nomor 492 tahun 2010. Metode analisis konsentrasi unsur Ba, Cd, dan Cu menggunakan metode adisi standar dengan instrumen inductively coupled plasma-optical emission spectrophotometer (ICP-OES) dan analisis sulfat menggunakan instrumen spektrofotometer UV-Vis. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi Ba
berkisar 0,4705-0,4961 mg/L, Cd berkisar 0,0011-0,0015 mg/L, Cu berkisar
0,0096-0,0116 mg/L, dan SO42- berkisar 2,3163-2,6734 mg/L. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa konsentrasi Ba, Cd, Cu, dan SO42- pada mata air pegunungan Desa Tacipong Kecamatan Amali Kabupaten Bone telah memenuhi persyaratan baku mutu air minum Permenkes RI nomor 492
tahun 2010.
Keywords : Desa Tacipong, kualitas air, ICP-OES, UV-Vis
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tacipong village, water quality, ICP-OES, UV-Vis |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Ilmu Kimia |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 03 Oct 2022 03:15 |
Last Modified: | 03 Oct 2022 03:15 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/19880 |