TINJAUAN HUKUM INTERNASIONAL TERHADAP TANGGUNG JAWAB NEGARA (STATE RESPONSIBILITY) ATAS TINDAKAN KUDETA JUNTA MILITER DI MYANMAR = INTERNATIONAL LAW REVIEW ON STATE RESPONSIBILITY FOR THE ACTION OF MILITARY JUNTA COUP IN MYANMAR


Khairunnisa, Khairunnisa (2022) TINJAUAN HUKUM INTERNASIONAL TERHADAP TANGGUNG JAWAB NEGARA (STATE RESPONSIBILITY) ATAS TINDAKAN KUDETA JUNTA MILITER DI MYANMAR = INTERNATIONAL LAW REVIEW ON STATE RESPONSIBILITY FOR THE ACTION OF MILITARY JUNTA COUP IN MYANMAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
B011181312_skripsi_23-08-2022 cover1.png

Download (119kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
B011181312_skripsi_23-08-2022 1-2.pdf

Download (800kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
B011181312_skripsi_23-08-2022 dp.pdf

Download (118kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
B011181312_skripsi_23-08-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

KHAIRUNNISA (B011181312) “TINJAUAN HUKUM INTERNASIONAL TERHADAP TANGGUNG JAWAB NEGARA (STATE RESPONSIBILITY) ATAS TINDAKAN KUDETA JUNTA MILITER DI MYANMAR” (Dibimbing oleh Marthen Napang, selaku pembimbing I dan Tri Fenny Widayanti selaku pembimbing II).

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketentuan hukum internasional yang mengatur tanggung jawab negara atas tindakan kudeta militer serta implikasi penerapan hukum internasional mengenai pertanggungjawaban terhadap tindakan kudeta junta militer di Myanmar.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian normatif dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan, kasus, dan litelatur. Jenis dan sumber bahan hukum yang digunakan dalam penelitian ini adalah bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan bahan hukum yaitu dengan menggunakan metode kepustakaan dan kemudian analisis bahan hukum yang akan digunakan peneliti adalah menggunakan metode deskriptif terhadap bahan hukum primer dan sekunder yang diperoleh.

Adapun hasil dari penelitian ini, yaitu 1) Tindakan Junta Militer Myanmar dapat dikatakan sebagai tindakan negara dan mengindikasikan tindakan pelanggaran atas kewajiban internasionalnya yang dapat mengakibatkan dimintanya pertanggungjawaban dalam hukum internasional. 2) Implikasi dari tindakan Junta Militer Myanmar adalah dikeluarkannya Resolusi A/Res/75/287 dan Konsensus ASEAN, selain itu secara umum menuai berbagai respon dari masyarakat internasional.

Keywords : Tanggung Jawab Negara; Kudeta Junta Militer; Myanmar

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: State Responsibility; Military Junta Coup; Myanmar
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 30 Sep 2022 05:53
Last Modified: 30 Sep 2022 05:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/19667

Actions (login required)

View Item
View Item