Optimasi Perakaran pada Proses Aklimatisasi Planlet Jeruk Besar (Citrus maxima) Hasil Kultur Jaringan = Optimization of Roots in the Acclimatization Process of Large Citrus (Citrus maxima) Plantlets from Tissue Culture


Faradhillah, Rika (2022) Optimasi Perakaran pada Proses Aklimatisasi Planlet Jeruk Besar (Citrus maxima) Hasil Kultur Jaringan = Optimization of Roots in the Acclimatization Process of Large Citrus (Citrus maxima) Plantlets from Tissue Culture. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
M011181023_skripsi_01-09-2022 cover1.png

Download (157kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
M011181023_skripsi_01-09-2022 1-2.pdf

Download (833kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
M011181023_skripsi_01-09-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
M011181023_skripsi_01-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Jeruk besar memiliki nilai ekonomis yang tinggi namun semakin banyaknya permintaan pasar tidak sejalan dengan produksi jeruk besar yang terus menurun, hal ini terjadi karena keterbatasan produksi bibit dalam jumlah banyak, hal tersebut dapat diatasi dengan perbanyakan secara in vitro atau kultur jaringan. Aklimatisasi merupakan tahapan akhir dengan memindahkan planlet ke kondisi lapang, namun terdapat dua kondisi perakaran planlet jeruk besar hasil kultur jaringan yaitu jeruk besar yang berakar dan tidak berakar secara in vitro. Penelitian ini bertujuan memperoleh metode pengakaran yang tepat dalam pertumbuhan planlet jeruk besar hasil kultur jaringan pada tahap aklimatisasi. Rancangan penelitian ini menggunakan satu faktor yaitu metode pengakaran yang terdiri atas 2 perlakuan yaitu metode pengakaran in vitro dan ex vitro. Berdasarkan hasil percobaan, perlakuan pengakaran in vitro menunjukkan respon pertumbuhan yang baik dibandingkan pengakaran secara ex vitro. Planlet yang hidup hingga akhir pengamatan seluruhnya telah berakar, serta keberhasilan aklimatisasi pengakaran secara ex vitro pada planlet jeruk besar menunjukkan persentase hidup sebesar 100%, hal ini menunjukkan bahwa aklimatisasi jeruk besar baik pengakaran in vitro atau ex vitro memiliki keberhasilan yang cukup tinggi. Berdasarkan hal tersebut, pengakaran ex vitro lebih direkomendasikan untuk produksi bibit skala besar karena dapat menghemat waktu, tenaga, dan biaya produksi

Keywords : aklimatisasi, Citrus maxima, kultur jaringan, pengakaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: aklimatisasi, Citrus maxima, kultur jaringan, pengakaran
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions (Program Studi): Fakultas Kehutanan > Kehutanan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 23 Sep 2022 01:13
Last Modified: 23 Sep 2022 01:13
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/18721

Actions (login required)

View Item
View Item