PEMILIHAN STRATEGI PERAWATAN BERBASIS MULTIPLE-CRITERIA DECISION MAKING (MCDM) PADA SISTEM PENDINGIN MV CHUO NO. 2 = MAINTENANCE STRATEGY SELECTION BASED ON MULTIPLE CRITERIA DECISION MAKING (MCDM) IN THE COOLING SYSTEM MV CHUO NO. 2


Akbar, Muhammad Nur (2022) PEMILIHAN STRATEGI PERAWATAN BERBASIS MULTIPLE-CRITERIA DECISION MAKING (MCDM) PADA SISTEM PENDINGIN MV CHUO NO. 2 = MAINTENANCE STRATEGY SELECTION BASED ON MULTIPLE CRITERIA DECISION MAKING (MCDM) IN THE COOLING SYSTEM MV CHUO NO. 2. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D091171510_skripsi_cover1.jpg

Download (299kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D091171510_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D091171510_skripsi_dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D091171510_skripsi_27-04-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Dengan mempertimbangkan pemilihan strategi perawatan yang akan digunakan, ada aspek penting yang perlu diperhatikan terutama berkaitan dengan kebutuhan produksi, waktu, biaya, keterandalan tenaga perawatan dan kondisi peralatan yang dikerjakan. Oleh karena itu untuk mengantisipasi kegagalan pada sistem pendingin ini dapat dilakukan dengan cara analisa keandalan. Evaluasi keandalan ini akan dilaksanakan dengan cara analisa dengan menggunakan metode MCDM (Multiple-Criteria Decision Making) Pada sistem pendingin MV. Chuo No. 2. Metode penelitian menggunakan analisa data dengan metode AHP (Analytical Hierarchy Process) dan TOPSIS (Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution). Pada metode AHP, Subkriteria Peralatan Pemeliharaan memiliki persentase tertinggi (45,15%). Subkriteria Memperbaiki Seperti Baru memiliki persentase tertinggi (33,33%). Dan subkriteria Persediaan Suku Cadang Harus Minimal memiliki persentase tertinggi (42,21%), artinya Peralatan Pemeliharaan, Memperbaiki Seperti Baru, dan Persediaan Suku Cadang merupakan subkriteria paling penting di MV Chuo no. 2. Dengan menggunakan metode AHP, Corrective Maintenance terpilih sebagai sistem pemeliharaan yang sesuai dengan kriteria dan subkriteria perusahaan (29,55%). Berdasarkan perhitungan menggunakan metode AHP-TOPSIS, strategi Predictive Maintenance merupakan solusi optimum dengan indeks kedekatan 0,65365. Sedangkan indeks Corrective Maintenance memiliki indeks kedekatan 0,51332. Dari hasil yang diperoleh dari perhitungan AHP dan AHP-TOPSIS dapat diimplementasikan penggabungan dua strategi pemeliharaan dalam menentukan kebijakan-kebijakan kedepannya.

Keywords : Strategi Pemeliharaan, MCDM, AHP, TOPSIS

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Maintenance Strategy, MCDM, AHP, TOPSIS
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Sistem Perkapalan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 22 Sep 2022 06:44
Last Modified: 22 Sep 2022 06:44
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/18704

Actions (login required)

View Item
View Item