FORMULASI DAN EVALUASI FISIK SEDIAAN KRIM KOMBINASI EKSTRAK BENGKOANG (Pachyrhizus erosus), EKSTRAK BAWANG DAYAK (Eleutherine americana), DAN EKSTRAK RUMPUT LAUT (Euchema cottonii) DENGAN VARIASI KONSENTRASI PHYTOCREAM® = FORMULATION AND PHYSICAL EVALUATION OF CREAM COMBINATION YAM BEAN EXTRACT (Pachyrhizus erosus), DAYAK ONION EXTRACT (Eleutherine americana), AND SEAWEED EXTRACT (Euchema cottonii) WITH VARIATION CONCENTRATIONS OF PHYTOCREAM®


Alhidayah, Alhidayah (2022) FORMULASI DAN EVALUASI FISIK SEDIAAN KRIM KOMBINASI EKSTRAK BENGKOANG (Pachyrhizus erosus), EKSTRAK BAWANG DAYAK (Eleutherine americana), DAN EKSTRAK RUMPUT LAUT (Euchema cottonii) DENGAN VARIASI KONSENTRASI PHYTOCREAM® = FORMULATION AND PHYSICAL EVALUATION OF CREAM COMBINATION YAM BEAN EXTRACT (Pachyrhizus erosus), DAYAK ONION EXTRACT (Eleutherine americana), AND SEAWEED EXTRACT (Euchema cottonii) WITH VARIATION CONCENTRATIONS OF PHYTOCREAM®. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
N011181026_skripsi_22-08-2022 cover1.png

Download (158kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
N011181026_skripsi_22-08-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
N011181026_skripsi_22-08-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
N011181026_skripsi_22-08-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

ALHIDAYAH. Formulasi dan Evaluasi Fisik Sediaan Krim Kombinasi Ekstrak Bengkoang (Pachyrhizus erosus), Ekstrak Bawang Dayak (Eleutherine americana), dan Ekstrak Rumput Laut (Euchema Cottonii) dengan Variasi Konsentrasi Phytocream® (dibimbing oleh Ermina Pakki dan Abd. Muzakkir Rewa).
Kombinasi ekstrak Bengkoang (Pachyrhizus erosus), ekstrak Bawang dayak (Eleutherine americana) dan ekstrak Rumput laut (Eucheuma cottonii) diformulasikan kedalam sediaan krim yang memiliki fungsi sebagai pencerah, antioksidan, dan agen tabir surya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi konsentrasi emulgator Phytocream® terhadap hasil evaluasi fisik sediaan krim kombinasi ekstrak. Masing – masing sampel diekstraksi menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol 96%, selanjutnya ekstrak yang diperoleh dilakukan pengujian aktivitas antioksidan dan nilai SPF pada masing – masing ekstrak dan pada kombinasi ketiga ekstrak, selanjutnya dilakukan formulasi krim kombinasi ekstrak menggunakan variasi konsentrasi Phytocream® yaitu Phytocream® 5% (F1), Phytocream® 7% (F2), dan Phytocream® 9% (F3). Pengujian evaluasi fisik krim yang dilakukan antara lain uji organoleptis, tipe krim, homogenitas, pH, viskositas, reologi, daya sebar, dan ukuran globul. Hasil pengujian aktivitas antioksidan dan nilai SPF pada kombinasi ekstrak diperoleh nilai IC50 163,66 μg/mL dan nilai SPF 21,90. Hasil pengujian aktivitas antioksidan dan nilai SPF pada ekstrak bengkoang, bawang dayak, dan rumput laut masing – masing adalah 3266,34 μg/mL, 175,77 μg/mL, dan 2338,55 μg/mL untuk aktivitas antioksidan serta 1,62; 1,85; dan 12,05 untuk nilai SPF. Variasi konsentrasi Phytocream® memberikan pengaruh yang signifikan terhadap hasil evaluasi sediaan krim kombinasi ekstrak. Uji evaluasi krim yang berpengaruh signifikan adalah uji organoleptis, viskositas, daya sebar, dan ukuran globul.

Kata kunci : Krim kombinasi, Phytocream®, Evaluasi fisik, Ekstrak Bengkoang (Pachyrhizus erosus), ekstrak Bawang dayak (Eleutherine americana), ekstrak Rumput laut (Eucheuma cottonii)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Combination cream, Phytocream®, Physical evaluation Yam Bean Extract (Pachyrhizus erosus), Dayak Onion Extract (Eleutherine americana), Seaweed Extract (Eucheuma cottonii)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Farmasi > Ilmu Farmasi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 29 Aug 2022 01:05
Last Modified: 29 Aug 2022 01:05
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/18485

Actions (login required)

View Item
View Item