Studi Kebiasaan Makanan Udang Mantis Harpiosquilla raphidea (Fabricius, 1798) dari Perairan Siwa, Sulawesi Selatan = Study Food Habits of Harpiosquilla raphidea (Fabricius, 1798) from Siwa Waters, South Sulawesi


Prasetyo, Kirana Ganisya (2022) Studi Kebiasaan Makanan Udang Mantis Harpiosquilla raphidea (Fabricius, 1798) dari Perairan Siwa, Sulawesi Selatan = Study Food Habits of Harpiosquilla raphidea (Fabricius, 1798) from Siwa Waters, South Sulawesi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L021171302_skripsi_28-07-2022 cover1.png

Download (174kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
L021171302_skripsi_28-07-2022 1-2.pdf

Download (787kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
L021171302_skripsi_28-07-2022 dp.pdf

Download (350kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
L021171302_skripsi_28-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Udang mantis (Harpiosquilla raphidea) merupakan biota laut yang ditemukan di perairan Siwa yang memiliki potensi ekonomis tinggi namun belum dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar. Penelitian ini bertujuan menganalisis kebiasaan makanan udang mantis (Harpiosquilla raphidea) meliputi jenis makanan berdasarkan jenis kelamin dan ukuran panjang total tubuh. Penelitian ini dilakukan pada bulan februari 2022 dan analisis sampel dilaksanakan di Laboratorium Biologi Perikanan, Departemen Perikanan, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan menggunakan rumus pengolahan data Indeks Bagian Terbesar (IBT) untuk mengetahui komposisi jenis makanan yang dimakan.
Jumlah sampel udang mantis 30 ekor yang terdiri dari 24 ekor betina dan enam ekor jantan. Hasil penelitian menunjukkan makanan utama udang mantis adalah krustasea dan makanan pelengkap udang adalah pisces serta tidak ditemukan makanan tambahan. Tingginya persentase makanan tidak teridentifikasi udang diduga
disebabkan oleh spesimen udang mantis sudah lama berada di dalam freezer sehingga makanan yang ditemukan pada lambung udang mantis sudah berupa potongan tubuh yang sudah hancur.

Keywords : Udang Mantis, Kebiasaan Makanan, Indeks Bagian Terbesar (IBT), Perairan Siwa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 16 Aug 2022 02:11
Last Modified: 16 Aug 2022 02:11
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/18018

Actions (login required)

View Item
View Item