IDENTIFIKASI POTENSI KECELAKAAN KERJA KEGIATAN PEMANENAN KAYU PADA INDUSTRI PENGOLAHAN KAYU RAKYAT CV. NUR AQILA, KABUPATEN SOPPENG = WORK ACCIDENTS POTENTIAL IDENTIFICATION OF WOOD HARVESTING ACTIVITIES IN CV. NUR AQILA FOLK’S WOOD PROCESSING INDUSTRY, SOPPENG REGENCY


Suhardi, Ian Chairawan (2022) IDENTIFIKASI POTENSI KECELAKAAN KERJA KEGIATAN PEMANENAN KAYU PADA INDUSTRI PENGOLAHAN KAYU RAKYAT CV. NUR AQILA, KABUPATEN SOPPENG = WORK ACCIDENTS POTENTIAL IDENTIFICATION OF WOOD HARVESTING ACTIVITIES IN CV. NUR AQILA FOLK’S WOOD PROCESSING INDUSTRY, SOPPENG REGENCY. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
M011171308_skripsi_20-07-2022 cover1.png

Download (155kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
M011171308_skripsi_20-07-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
M011171308_skripsi_20-07-2022 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
M011171308_skripsi_20-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Kecelakaan kerja dalam kegiatan pemanenan kayu disebabkan oleh banyak faktor, antara lain kondisi lingkungan kerja dan faktor manusia yaitu pekerja. Pemanenan kayu merupakan kegiatan yang berisiko tinggi ditinjau dari tahapan – tahapannya yang sebagian besar dilakukan di luar ruangan dan melibatkan berbagai alat yang membutuhkan pengetahuan dan keterampilan dalam pengoperasian. Pentingnya penelitian ini yaitu sebagai upaya awal pengendalian risiko kecelakaan kerja serta analisis kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja pada setiap tahapan kegiatan penebangan kayu yang kemudian menjadi dasar pertimbangan pengambilan kebijakan pengendalian risiko sesuai dengan Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3). Tahapan dalam penelitian ini yaitu identifikasi potensi kecelakaan kerja melalui peluang, konsekuensi, dan nilai risiko kecelakaan, hubungan faktor kecelakaan terhadap jumlah kejadian kecelakaan, serta mengidentifikasi gejala kelelahan kumulatif pekerja dalam kegiatan pemanenan kayu pada industri pengolahan kayu rakyat. Hasil penelitian pada pekerja pemanenan kayu CV. NUR AQILA Kabupaten Soppeng menunjukkan nilai risiko sedang pada sub-kegiatan penebangan yang memerlukan konsultasi tenaga ahli, nilai risiko rendah pada sub-kegiatan penyaradan dan pengangkutan yang dapat terus dilanjutkan dengan usaha pengurangan risiko. Faktor kecelakaan dari segi karakteristik pekerja berupa usia pendidikan terakhir, jenis kontrak kerja, dan lama pengalaman kerja tidak berpengaruh secara nyata terhadap jumlah kecelakaan kerja yang terjadi. Indeks gejala kelelahan kumulatif tertinggi yaitu berupa kelelahan kronis dan terendah berupa gangguan fisik. Sub-kegiatan dengan akumulasi kelelahan tertinggi yaitu penyarad dan akumulasi kelelahan terendah yaitu supir truk.

Keywords : K3, pemanenan kayu, indeks kelelahan, dan kecelakaan kerja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions (Program Studi): Fakultas Kehutanan > Kehutanan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 15 Aug 2022 02:38
Last Modified: 15 Aug 2022 02:38
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17956

Actions (login required)

View Item
View Item