PENGARUH PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN KELOR (Moringa oleifera Lamk) DAN TEPUNG MAIZENA (Zea mays) TERHADAP KANDUNGAN PROKSIMAT DAN ORGANOLEPTIK BUMBU KALDU AYAM = The Effect Of Addition Moringa Leaf Extract (Moringa Oleifera Lamk) and Maizena Flour On Proximate And Organoleptic Content Of Chicken Spring


Umiyati, Sri (2021) PENGARUH PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN KELOR (Moringa oleifera Lamk) DAN TEPUNG MAIZENA (Zea mays) TERHADAP KANDUNGAN PROKSIMAT DAN ORGANOLEPTIK BUMBU KALDU AYAM = The Effect Of Addition Moringa Leaf Extract (Moringa Oleifera Lamk) and Maizena Flour On Proximate And Organoleptic Content Of Chicken Spring. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
G031171302_skripsi_cover1.jpg

Download (257kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
G031171302_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
G031171302_skripsi_dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
G031171302_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Kaldu ayam merupakan salah satu bentuk produk olahan daging ayam yang sering kita temui. Namun kaldu dapat dimodifikasi dengan bahan makanan yang lain dalam pembuatannya untuk meningkatkan manfaatnya bagi kesehatan, misalnya ekstrak daun kelor. Salah satu kandungan yang paling diunggulkan pada daun kelor yaitu protein dan betakaroten. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh perlakuan ekstrak daun kelor dan tepung maizena terhadap daya terima bumbu kaldu ayam dan untuk mengetahui kandungan gizi dari bumbu kaldu ayam dengan penambahan ekstrak daun kelor dan tepung maizena yang dihasilkan berdasarkan parameter yang diuji. Terdapat beberapa tahapan pada penelitian yaitu pembuatan ekstrak daun kelor, pembuatan bumbu kaldu ayam, dan uji organoleptik. Beberapa parameter pengamatan yang diamati pada penelitian ini yaitu analisis kadar air, analisis kadar abu, analisis kadar protein, analisis kadar lemak, analisis betakaroten, dan analisis kadar serat kasar. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu Pengaruh perlakuan proporsi ekstrak daun kelor dan tepung meizena terhadap daya terima bumbu kaldu ayam yaitu semakin banyak proporsi ekstrak daun kelor yang diberikan semakin menurun daya terima bumbu kaldu ayam, karena disebabkan oleh rasa dan aroma yang dihasilkan. Kandungan gizi bumbu kaldu ayam dengan penambahan ekstrak daun kelor dan tepung meizena yang dihasilkan berdasarkan parameter yang di uji adalah penambahan ekstrak daun kelor 29,63% + tepung meizena 14,82% memiliki kadar air 8,79%, kadar abu 3,05%, kadar lemak 9,43%, kadar protein 31,50%, kadar serat kasar 5,58% dan betakaroten 0,62%. Penambahan ekstrak kelor 31,49% + tepung meizena 12,96% memiliki kadar air 8,56%, kadar abu 3,80%, kadar lemak 8,53%, kadar protein33,95%, kadar serat kasar 3,64% dan betakaroten 0,76%. Penambahan ekstrak daun kelor 33,34% + tepung meizena 11,11% memiliki kadar air 14,33%, kadar abu 3,66%, kadar lemak 8,65%, kadar protein 33,16%, kadar serat kasar 4,33%, dan betakaroten 1,40%.
Kata Kunci: Kaldu ayam, daun kelor, dan tepung meizena

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Pertanian > Ilmu dan Teknologi Pangan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 20 Jun 2022 06:35
Last Modified: 20 Jun 2022 06:35
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/16918

Actions (login required)

View Item
View Item