STUDI KUALITATIF KESIAPAN PERAWAT DALAM MENGHADAPI PANDEMI COVID-19 DI RUMAH SAKIT UNIVERSITAS HASANUDDIN MAKASSAR


JENNY LATIEF, - (2020) STUDI KUALITATIF KESIAPAN PERAWAT DALAM MENGHADAPI PANDEMI COVID-19 DI RUMAH SAKIT UNIVERSITAS HASANUDDIN MAKASSAR. Thesis thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.

[thumbnail of TESIS_JENNY LATIEF.pdf] Text
TESIS_JENNY LATIEF.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang: Perawat merupakan tenaga kesehatan terbesar yang berada di baris terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan pada pasien terutama pada saat terjadi bencana atau pandemi. Meskipun saat ini banyak kegiatan yang dilakukan untuk menyiapkan perawat dalam menghadapi bencana dan pandemi, tetapi beberapa penelitian menunjukkan bahwa perawat belum memiliki kesiapan yang optimal menghadapi pandemi.
Tujuan: Mengeksplorasi dan mengidentifikasi kesiapan perawat dalam mengadapi pandemi Covid-19 di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin Makassar. Metode: Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara semi terstuktur pada 10 Perawat Pelaksana dan 2 Kepala Ruangan di ruang perawatan Covid-19 serta 3 Perawat Pelaksana ruang perawatan non Covid-19 di RS Unhas. Hasil wawancara dianalisis menggunakan program analisis data kualitatif OpenCode versi 4.3.2.
Hasil: Berdasarkan hasil wawancara, diperoleh 4 tema utama, yaitu: kesiapan perawat menghadapi pandemi, pengalaman perawat memberikan pelayanan dimasa pandemi, kesiapan rumah sakit menghadapi situasi pandemi serta manajemen dan koordinasi yang dilakukan rumah sakit selama pandemi.
Kesimpulan: Kesiapan perawat dalam menghadapi pendemi yang utama adalah rasa tanggung jawab perawat terhadap profesinya. Selama pandemi, perawat mengalami banyak tantangan dalam memberikan pelayanan keperawatan yang berkualitas. Dukungan dari rumah sakit berupa ketersediaan sarana dan prasarana, sistem kesiapsiagaan pandemi, pendidikan dan pelatihan yang diberikan tentang pandemi serta sistem manajemen dan koordinasi rumah sakit yang baik sangat membantu kesiapan perawat dalam menghadapi pandemi. Rumah sakit sebagai penyedia pelayanan kesehatan harus memperhatikan kesiapan rumah sakit dan kesiapan perawat sebagai garda terdepan dalam menghadapi pandemi.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: - Andi Anna
Date Deposited: 19 May 2022 08:32
Last Modified: 06 Nov 2024 04:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/16299

Actions (login required)

View Item
View Item