Analisis Kesiapan BPP Dalam Mewujudkan Program Komando Strategis Pembangunan Pertanian (KOSTRATANI) (Studi Kasus UPT BPP Wilayah Bonto Bonto, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan = Analysis of BPP's Readiness in Realizing the Strategic Command Program for Agricultural Development (KOSTRATANI) (Case Study of UPT BPP Bonto Bonto Region, Gowa Regency, South Sulawesi


Zahrah, Arikah (2022) Analisis Kesiapan BPP Dalam Mewujudkan Program Komando Strategis Pembangunan Pertanian (KOSTRATANI) (Studi Kasus UPT BPP Wilayah Bonto Bonto, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan = Analysis of BPP's Readiness in Realizing the Strategic Command Program for Agricultural Development (KOSTRATANI) (Case Study of UPT BPP Bonto Bonto Region, Gowa Regency, South Sulawesi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
G021171508_skripsi_cover1.jpg

Download (264kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
G021171508_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (794kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
G021171508_skripsi_daftar pustaka.pdf

Download (48kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
G021171508_skripsi_14-04-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

ARIKAH ZAHRAH, Analisis Kesiapan BPP Dalam Mewujudkan Program Komando Strategis Pembangunan Pertanian (KOSTRATANI) (Studi Kasus UPT BPP Petanian Wilayah Bonto Bonto, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan). Pembimbing: TAMZIL IBRAHIM dan NURBAYA BUSTHANUL. Latar Belakang Komando Strategis Pembangunan Pertanian (KOSTRATANI) di BPP merupakan pusat gerakan yang sangat menentukan keberhasilan pembangunan pertanian melalui koordinasi, sinergi, dan penyelarasan kegiatan pembangunan pertanian di Kecamatan. Tujuan penelitian ini menganalisis kesiapan dan mendeskripsikan upaya-upaya BPP dalam mewujudkan program KOSTRATANI. Metode penelitian adalah deksriptif kuantitatif dan kualitatif). Hasil penelitian menunjukkan kevalidan instrumen pada uji rebialitas yang menunjukkan setiap variabel dikatakan reliable (handal) karena jawaban responden terhadap pertanyaan konsisten atau stabil dan penerapan sistem kerja LAKU dapat meningkatkan motivasi penyuluh pertanian dalam melaksanakan fungsinya sebagai pendamping dan pembimbing petani, serta menjamin kesinambungan pembinaan penyuluh kepada petani dalam melaksanakan kegiatan usahatani yang lebih baik di Desa Sungguhminasa, Kecamatan Pattalassang sebagai bentuk pengembangan bibit bawang merah yang kemudian akan disebar kebeberapa petani di Malino. Kegiatan pelaksanaan sasaran areal luas tanam komoditi utama tanaman pangan yaitu tanaman padi dan jagung sebagai langkah mewujudkan Program Kostratani dengan membuat laporan mingguan realisasi. Kesimpulan penelitian bahwa kesiapan lembaga memiliki tingkat siap, kesiapan sumberdaya manusia memiliki tingkat siap, kesiapan informasi memiliki tingkat siap, kesiapan infrastruktrur teknologi informasi memiliki tingkat siap, dan kesiapan lingkungan eksternal memiliki tingkat siap dan mewujudkan program kostratani di UPT BPP Pertanian Wilayah Bonto Bonto, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan telah melaksanakan sistem kerja latihan dan kunjungan, pelaksanaan dem-plot, dem-farm area, dem unit, dan menetapkan sasaran areal luas tanam komoditas utama tanaman pangan serta banyak kegiatan lainnya yang tidak bisa peneliti deskripsikan semuanya.
Kata Kunci : Penyuluh Petanian, Program, KOSTRATANI.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 17 May 2022 06:56
Last Modified: 17 May 2022 06:56
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/16045

Actions (login required)

View Item
View Item