Sebaran Pemukiman Pemerintahan Kerajaan Marusu


Ridho, Muhammad Akil (2020) Sebaran Pemukiman Pemerintahan Kerajaan Marusu. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
F61114304_skripsi COVER1.png

Download (150kB) | Preview
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
F61114304_skripsi 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
F61114304_skripsi DP.pdf

Download (417kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
F61114304_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract (Abstrak)

Kerajaan Marusu terletak serta mencakup beberapa wilayah dalam Kabupaten Maros dan Kota Makassar. Kerajaan Marusu merupakan salah satu kerajaan di Sulawesi Selatan yang masih mempertahankan sebagian kebudayaan masa lalunya.
Penelitian ini memusatkan perhatian pada kajian arkeologi keruangan dengan menggunakan satuan ruang skala makro. Skala makro yaitu mempelajari hubungan antar situs yang meliputi distribusi, jarak serta hubungan. Adapun pendekatan teoritik yang digunakan adalah pendekatan ekologi.
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian adalah apa saja situs yang terdapat pada wilayah Kerajaan Marusu dan bagaimana bentuk persebarannya. Selain tujuan tersebut, penelitian ini juga berusaha melihat bagaimana kondisi lingkungan di situs- situs Kerajaan Marusu.
Akhir dari penelitian menunjukkan bahwa terdapat 36 situs peninggalan Kerajaan Marusu yaitu 11 Balla Lompoa/Saoraja, 19 Kompleks Makam dan 6 Mesjid. Berdasarkan kepadatan sebaran situs, 11 Kecamatan di kabupaten Maros memiliki situs dan 21 Desa/Kelurahan yang memiliki situs atau 21,63% dari seluruh Desa/Kelurahan di Kabupaten Maros. Berdasarkan derajat persebarannya, keseluruhan terdapat pada Kabupaten Maros menghasilkan Nearest Neighbor Ratio/Derajat penyebaran 0.402447, hal tersebut memperlihatkan bentuk persebaran situs berkelompok (Clustered). Selain itu, diketahui bahwa keletakan situs-situs Kerajaan Marusu cukup besar dipengaruhi oleh kondisi lingkungan di sekitarnya seperti ketinggian, kelerengan, sumber air, jenis tanah dan batuan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Kerajaan Marusu, Sebaran Pemukiman Pemerintahan, Arkeologi Ruang
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 21 Dec 2020 03:45
Last Modified: 21 Dec 2020 03:45
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/1567

Actions (login required)

View Item
View Item