Jumlah dan Morfologi Bakteri Halofilik pada Telur Asin Komersial di Makassar = Number and Morphology of Halophilic Bacteria in Comercial Salted Eggs in Makassar


Salam, Asmawati Nur (2022) Jumlah dan Morfologi Bakteri Halofilik pada Telur Asin Komersial di Makassar = Number and Morphology of Halophilic Bacteria in Comercial Salted Eggs in Makassar. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
I11116059_skripsi_cover1.jpg

Download (182kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
I11116059_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (960kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
I11116059_skripsi_dp.pdf

Download (569kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
I11116059_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Asmawati Nur Salam (I111 16 059). Jumlah dan Morfologi Bakteri Halofilik pada Telur Asin Komersial di Makassar. Pembimbing Utama: Farida Nur Yuliati dan Pembimbing Anggota: Nahariah

Telur asin merupakan salah satu sumber protein hewani yang memiliki gizi yang
tinggi. Telur asin berpotensi terkontaminasi bakteri halofilik. Bakteri halofilik adalah bakteri tahan garam yang menghasilkan enzim amilase dan protease yang mampu mendegradasi makanan yang diasinkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui total bakteri, jumlah dan morfologi bakteri halofilik pada telur asin komersial. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey, dan sampel telur asin yang diperoleh dari tiga pasar tradisional di Makassar. Sampel telur asin diperiksa dengan metode cawan tuang (pour plate) untuk menghitung total bakteri (Total Plate Count/TPC) dan bakteri halofilik. Penambahan garam pada media dengan konsentrasi 0%, 3% dan 6%. Morfologi bakteri diuji secara makroskopis dan mikroskopis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total bakteri pada 3 pasar tradisional Makassar berkisar antara log 5,4-6,4 CFU/g. Sampel telur asin komersial dari 3 pasar tradisional di Makassar mengandung bakteri halofilik ringan dan sedang antara log 5,30-6,30 CFU/g. Ada 11 koloni bakteri ditemukan pada pengamatan morfologi, dengan karakteristik yang bervariasi.
Kata Kunci : Telur asin, Total Bakteri, Halofilik, Morfologi, Garam

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 31 Mar 2022 02:38
Last Modified: 31 Mar 2022 02:38
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/14875

Actions (login required)

View Item
View Item