EKSPLORASI PERAN PERAWAT PADA DEPARTEMEN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI RUMAH SAKIT PROVINSI SULAWESI SELATAN


Nurfariati, Nurfariati (2022) EKSPLORASI PERAN PERAWAT PADA DEPARTEMEN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI RUMAH SAKIT PROVINSI SULAWESI SELATAN. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
R012172020 cover.png

Download (128kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
R012172020 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
R012172020 dp.pdf

Download (4MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
R012172020.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2027.

Download (8MB)

Abstract (Abstrak)

Ketidakjelasan peran perawat menimbulkan dampak pada pelayanan yang tidak dapat diberikan secara optimal. Penelitian ini bertujuan mendapatkan eksplorasi secara mendalam tentang peran perawat dalam menjalankan perannya pada Departemen Kesehatan Gigi dan Mulut di Rumah Sakit Provinsi Sulawesi Selatan. Desain penelitian ini adalah studi deskriptif kualitatif. Informan sebanyak 27 orang pada 4 departemen Kesehatan Gigi dan Mulut di Rumah Sakit Provinsi Sulawesi Selatan. Eksplorasi dilakukan dengan wawancara mendalam selama kurang lebih 60 menit pada setiap informan. Media bantu penelitian, yaitu alat perekam berupa voice recorder support high quality sound. Wawancara dipandu dengan menggunakan kuesioner yang terdiri atas tujuh pertanyaan dengan teknik wawancara seri terstruktur. Pengumpulan data dan analisis data dilakukan secara bersamaan dan dilanjutkan sampai tercapai kejenuhan. Analisis data menggunakan empat tahap analisis kualitatif dengan pendekatan content analisys diikuti analisis tematik yang meliputi: tanya jawab. wawancara, pengodingan transkrip, penyajian data, dan interpretasi. Analisis data dilakukan, baik secara manual maupun dengan menggunakan software Atlas.ti. Hasil penelitian menunjukkan terdapat enam tema. Tiga tema utama mencangkup semua peran yang dilaksanakan perawat vokasi dan profesi pada pemeliharaan, pemulihan dan peningkatan kesehatan mulut, meliputi: edukator, bahwa tidak ada perbedaan edukasi yang diberikan diantara perawat, kolaborator, pelaksanaanya sudah sesuai dengan pendelegasian tugas dan wewenang diantara perawat, pemberi asuhan keperawatan, belum maksimal terutama pada penerapan pengkajian dan masih ada perawat vokasi yang tidak mampu melaksanakan. Tiga tema tambahan yakni: ketidaksesuaian pelaksanaan tupoksi, perawat vokasi dan profesi disamakan fungsinya dengan terapis gigi yakni menjadi asisten dokter gigi, kesadaran peran perawat, perawat vokasi dan profesi menyadari mereka memiliki peranan tersendiri, kesadaran ini membuat perawat berusaha menunjukkan bahwa perawat mempunyai kewenangan dan kemandirian dalam bertugas, harapan perawat, harapan diungkapkan perawat terkait fasilitas, beban tugas di luar profesi, penambahan jumlah perawat gigi pada Departemen Kesehatan Gigi dan Mulut.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 16 Mar 2022 03:29
Last Modified: 16 Mar 2022 03:29
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/14273

Actions (login required)

View Item
View Item