Ridwan, Ahmad Sahlan (2022) Tutupan Dasar Terumbu Karang Dan Asosianya Dengan Ikan Famili Pomacentridae = Basic Cover of Coral Reefs and Its Association with Fish of the Pomacentridae Family on Barrangcaddi Island. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
L11116327_skripsi_24-02-2022 cover.png
Download (156kB) | Preview
L11116327_skripsi_24-02-2022 1-2.pdf
Download (868kB)
L11116327_skripsi_24-02-2022 dp.pdf
Download (422kB)
L11116327_skripsi_24-02-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Ikan karang merupakan salah satu kelompok hewan yang berasosiasi dengan terumbu karang, keberadaannya mencolok dan ditemukan pada berbagai mikrohabitat di terumbu karang mempunyai hubungan yang erat dengan terumbu karang sebagai habitatnya, termasuk dari famili pomacentridae. Famili pomacentridae adalah salah satu kelompok ikan karang yang besar jumlahnya, mendiami perairan laut tropis yang umumnya tidak begitu dalam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah dan jenis-jenis ikan karang famili pomacentridae di daerah karang berdasarkan tutupan dasar terumbu karang, mengetahui hubungan antara ikan karang famili pomacentridae dengan tutupan dasar terumbu karang dan. Ikan pomacentridae yang didapatkan di Pulau Barrangcaddi sebanyak 43 jenis dari 14 genera, dengan kepadatan tertinggi pada Stasiun 4 dengan kisaran antara 340 ind/150m² - 367 ind/150m² dan nilai terendah pada Stasiun 2 dengan nilai kisaran antara 101 ind/150m² - 120 ind/150m². Persentase Tutupan dasar terumbu karang berdasarkan hasil pengamatan ditemukan pada Stasiun 1 didominasi karang (ACT) acropora tabulate dengan nilai tutupan sebesar 44.33%, Stasiun 2 didominasi (ACB) acropora branching sebesar 26%, Stasiun 3 didominasi (DCA) dead coral algae sebesar 27.67%, Stasiun 4 dan 5 didominasi oleh rubble dengan nilai tutupan masing-masing sebesar 27.20% dan 61.60%. Sedangkan untuk keterkaitan ikan pomacentridae dengan tutupan dasar terumbu karang berdasarkan hasil uji statistik PCA (Prinsipal Component Analysis), CA (Correspondence Analysisi) dan Korelasi diperoleh hasil untuk Stasiun 1 dikarakteristik oleh genera Ablyglyphidodon dengan karang ACT, Staiun 3 dikarakteristikkan oleh genera Chromis dan Premnas dengan tutupan karang mati, algae, dan other, dan Stasiun 5 dikarakteristikkan oleh genera Amblyglyphidodon dan Chrysiptera dengan dengan tutupan sand dan rubble.
Kata Kunci: Keterkaitan, Tutupan Terumbu Karang, Asosiasi, Famili Pomacaentridae.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 14 Mar 2022 00:58 |
Last Modified: | 14 Mar 2022 00:58 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/14127 |