Simulasi Steganografi Untuk Keamanan Data Citra Medis Covid Menggunakan Metode DCT (Discrete Cosine Transform) dan LCG (Linear Congruential Generator)= Steganography Simulation for Image Data Security Covid Medical Using the DCT Method (Discrete Cosine Transform) and LCG (Linear Congruential Generator)


Nur, Muhammad (2022) Simulasi Steganografi Untuk Keamanan Data Citra Medis Covid Menggunakan Metode DCT (Discrete Cosine Transform) dan LCG (Linear Congruential Generator)= Steganography Simulation for Image Data Security Covid Medical Using the DCT Method (Discrete Cosine Transform) and LCG (Linear Congruential Generator). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
H071171314 cover.png

Download (182kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
H071171314 1-2.pdf

Download (592kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
H071171314 dp.pdf

Download (132kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
H071171314.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Steganografi adalah teknik menyembunyikan pesan rahasia sehingga keberadaan pesan tidak terdeteksi oleh indera manusia. Steganografi dapat digunakan untuk pengamanan data citra rahasia dengan menyembunyikan citra rahasia kedalam sebuah citra cover dan citra rahasia tersebut juga dapat dienkripsi sebelum disembunyikan kedalam citra cover. Metode yang digunakan pada penelitian adalah DCT(Discrete Cosine Transform) untuk penyisipan steganografi dan Metode LCG(Linear Congruential Generator) untuk mengenkripsi citra rahasia dengan melakukan pengacakan posisi baris dan kolom. Dalam penelitian ini, citra rahasia yang disembunyikan merupakan citra CT Scan paru-paru pasien covid bertipe grayscale, Format citra rahasia atau cover yang digunakan yaitu citra jpg, png atau bmp. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi berbasis python yang dapat mengekripsi citra rahasia dengan metode LCG, menyisipkan citra rahasia terenkripsi kedalam citra cover dengan metode DCT, serta mengekstrak dan mendekripsi citra rahasia terenkripsi pada citra stego dengan metode DCT dan LCG. Dari hasil pengujian PSNR menunjukkan bahwa citra stego yang dihasilkan tergolong cukup baik karena berada di atas 30db, berdasarkan pengujian NCC tingkat kemiripan citra rahasia asli dan citra rahasia hasil ekstraksi hamper mendekati kemiripan sempurna karena berada pada koefisien 0.99 membuktikan bahwa citra rahasia hasil ekstraksi masih memiliki sedikit keberadaan noise.
Keywords : Steganografi, DCT, LCG, CT Scan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 11 Mar 2022 02:47
Last Modified: 11 Mar 2022 02:47
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/14099

Actions (login required)

View Item
View Item