ANALISIS POLA INTERFERENSI TERHADAP PERUBAHAN SUHU MENGGUNAKAN INTERFEROMETER MICHELSON


FADRI, DEVI (2020) ANALISIS POLA INTERFERENSI TERHADAP PERUBAHAN SUHU MENGGUNAKAN INTERFEROMETER MICHELSON. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Sampul]
Preview
Image (Sampul)
H21115515_skripsi_20-11-2020 cover.jpg

Download (209kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
H21115515_skripsi_20-11-2020 dapus-lampiran.pdf

Download (298kB)
[thumbnail of Bab 1 - 2] Text (Bab 1 - 2)
H21115515_skripsi_20-11-2020 bab 1-2.pdf

Download (597kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
H21115515_skripsi_20-11-2020.pdf

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh suhu terhadap pola interferensi pada interferometer Michelson. Besarnya perubahan suhu dapat diperoleh dengan menganalisis pola interferensi berupa pola gelap terang (frinji) yang mengalami pergeseran akibat adanya gangguan berupa udara dengan suhu yang bervariasi yaitu 30⁰C, 33⁰C, 36⁰C, 39⁰C, 42⁰C, 45⁰C, 48⁰C dan 51⁰C. Pengamatan frinji dilakukan dengan cara meletakkan sampel berupa udara pada salah satu lengan interferometer yaitu diantara cermin 1 dengan beam splitter. Setiap perubahan suhu diukur dengan 5 posisi titik yaitu pada posisi titik 1 hingga posisi titik 5. Pergeseran frinji paling bagus pada posisi titik pertama karena memiliki linearitas paling besar yaitu 0,0300. Selanjutnya, posisi titik 2 = 0,0225, posisi titik 3 = 0,0179, posisi titik 4 = 0,0144 dan posisi titik 5 = 0,0105. Linearitas paling rendah terdapat pada posisi titik 5. Jadi, semakin jauh posisi titik frinji maka kemampuan alat menghasilkan pergeseran frinji semakin rendah Hasil pengukuran temperatur udara yang diperoleh menggunakan interferometer Michelson memiliki koefisien korelasi pearson r = 0,9953 sedangkan hasil pengukuran menggunakan termometer memiliki r = 0,9950, sehingga nilai temperatur udara yang diperoleh menggunakan inteferometer Michelson hampir sama dengan hasil pengukuran menggunakan termometer sebagai alat ukur pembanding suhu udara dengan tingkat korelasi yang signifikan yakni 99,03%. Metode interferometer Michelson dapat digunakan untuk mengukur beberapa parameter fisis seperti indeks bias, konsentrasi, tekanan, kelembaban dan perubahan suhu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: - Andi Anna
Date Deposited: 17 Dec 2020 04:00
Last Modified: 17 Dec 2020 04:00
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/1393

Actions (login required)

View Item
View Item