Rahman B., Muhammad Alif Fatur (2020) HUBUNGAN OBESITAS DENGAN KADAR HbA1C PADA PASIEN DIABETES MELITUS TYPE 2 : LITERATURE REVIEW. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
C011171048_skripsi COVER1.png
Download (219kB) | Preview
C011171048_skripsi 1-2.pdf
Download (1MB)
C011171048_skripsi DP.pdf
Download (179kB)
C011171048_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Latar Belakang: Diabetes melitus (DM) atau di Indonesia lebih dikenal dengan kencing manis, merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin atau kedua-duanya Diabetes Melitus tipe 2 mempunyai dua faktor penyebab yaitu resistensi insulin dan gangguan sekresi insulin karena sel beta pankreas mulai terganggu fungsinya Berdasarkan data IDF (International Diabetes Federation) (2014), saat ini diperkirakan 9,1 juta orang penduduk di diagnosis sebagai penyandang DM. dengan angka tersebut Indonesia menempati peringkat ke-5 di dunia, atau naik dua peringkat dibandingkan data IDF tahun 2013 yang menempati peringkat ke-7 di dunia dengan 7,6 juta orang penyandang diabetes mellitus Data Riskesdas 2013, diolah oleh Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan dapat diketahui bahwa di Sulawesi Selatan ada 91.823 jiwa yang pernah didiagnosis menderita kencing manis oleh Prevalensi diabetes melitus juga lebih tinggi pada individu yang mempunyai berat badan lebih dan obesitas, Diabetes melitus juga dikenal sebagai penyakit yang berhubungan dengan asupan makanan, Asupan makanan yang berlebihan merupakan faktor risiko pertama yang diketahui menyebabkan diabetes melitus. Asupan makanan tersebut yaitu asupan karbohidrat, protein, lemak dan energi Metode: Pada literature ini dilakukan pencarian studi literatur menggunakan kata kunci yang sesuai dengan topik, kemudian dilakukan penyaringan dengan kriteria yang telah ditentukan. Jurnal yang telah terpilih kemudian dinilai kualitasnya sesuai dengan kriteria STROBE Hasil: Dari studi yang ditemukan 1462 terdapat 5 studi inklusi yang dipublikasikan dari PubMed Google Scholar Science Direct guna mengidentifikasi dan menganalisis adanya Hubungan Obesitas dengan Kadar HbA1C Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 Kesimpulan: Dalam tinjauan sistematik ini kami mendapati bahwa adanya Hubungan signifikan antara Hubungan Obesitas dengan Kadar HbA1C Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hubungan, Obesitas, HbA1C, Diabetes Melitus 2 |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Depositing User: | andi Sitti aisyah |
Date Deposited: | 16 Dec 2020 07:01 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 04:37 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/1344 |