PERBANDINGAN PERENDAMAN GARAM RAKYAT KONSENTRASI 7% DAN POVIDONE IODINE TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SAYATAN TIKUS BETINA STRAIN GALUR WISTAR YANG DIINDUKSI BAKTERI STAPHYLOCOCCUS AUREUS


Rika, Rika (2021) PERBANDINGAN PERENDAMAN GARAM RAKYAT KONSENTRASI 7% DAN POVIDONE IODINE TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SAYATAN TIKUS BETINA STRAIN GALUR WISTAR YANG DIINDUKSI BAKTERI STAPHYLOCOCCUS AUREUS. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
P102191045_tesis_19-10-2021 cover1.png

Download (165kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
P102191045_tesis_19-10-2021 1-2.pdf

Download (841kB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
P102191045_tesis_19-10-2021 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
P102191045_tesis_19-10-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan membandingkan perendaman garam rakyat konsentrasi 7% dan Povidone iodine terhadap penyembuhan luka sayatan tikus betina strain galur wistar yang diinduksi bakteri Staphylococcus Aureus
Jenis penelitian ini menggunakan Eksperimen rancangan True Experiment, pengambilan sampel dilakukan dengan teknik acak. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi RSP Universitas Hasanuddin Makassar pada bulan April 2021-Mei 2021.
Sampel penelitian berjumlah 30 ekor tikus dibagi 3 kelompok sesuai dengan kriteria inklusi. Kelompok pertama (Intervensi) berjumlah 10 ekor dibagi 2 kelompok masing-masing 5 ekor dan diberi perlakuan sampai sembuh dengan rendaman air garam rakyat konsentrasi 7% dengan lama perendaman 7 menit dan 15 menit. Kelompok kedua (Intervensi) berjumlah 10 ekor dibagi 2 kelompok masing-masing 5 ekor diberi perlakuan sampai sembuh dengan rendaman Povidone iodine lama perendaman 7 menit dan 15 menit. Pengumpulan data mengunakan lembar observasi dan histopatologi. Data dianalisis menggunakan uji one way ANOVA.Hasil penelitian menunjukkan luka rendaman dengan garam rakyat konsentrasi 7% dan lama perendaman 7 menit rata-rata 6-7 hari mengalami penutupan luka, cepat menutup dibandingkan rendaman povidone iodine dengan lama rendaman 7 menit kecepatan menutup lukanya lebih dari 7 hari, masing-masing perendaman memiliki nilai p >0.05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa perendaman garam rakyat konsentrasi 7 % penutupan lukanya lebih cepat dibandingkan rendaman povidone iodine.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Program Pascasarjana > Ilmu Kebidanan
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 15 Feb 2022 02:51
Last Modified: 15 Feb 2022 02:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13296

Actions (login required)

View Item
View Item