Perlindungan Hukum Terhadap Produsen atas Review oleh Influencer yang Memengaruhi Brand Trust Produk Kosmetik


Razak,, Irbah Ufairah (2022) Perlindungan Hukum Terhadap Produsen atas Review oleh Influencer yang Memengaruhi Brand Trust Produk Kosmetik. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
B011171377_skripsi_20-01-2022 cover.png

Download (171kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
B011171377_skripsi_20-01-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
B011171377_skripsi_20-01-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
B011171377_skripsi_20-01-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

IRBAH UFAIRAH RAZAK. Perlindungan Hukum terhadap Produsen atas Review o/eh Influencer yang Memengaruhi Brand Trust Produk Kosmetik (dibimbing oleh Marwah dan Muhammad Aswan).
Penelitian ini bertujuan menguraikan perlindungan hukum terhadap review negatif yang dilakukan oleh influencer dan menelaah tanggung jawab influencer terhadap review negatif atas suatu produk kosmetik.
Penelitian ini menggunakan metode empirik dengan pendekatan sosiolegal yang dilaksanakan di Pengadilan Negeri Kota Makassar Kelas 1-A Khusus, Law Office Fahmi Bachmid and Partners, dan Ikatan Dokter Indonesia Cabang Makassar. Data primer diperoleh melalui wawancara dan data sekunder diperoleh melalui kajian pustaka. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlindungan hukum produsen terhadap review negatif yang dilakukan oleh influencer dapat dilakukan melalui perlindungan hukum preventif berupa peraturan perundang-undangan mengenai batasan-batasan review yang dapat dilakukan oleh influencer dan perlindungan hukum represif, yaitu dengan mengajukan gugatan perbuatan melawan hukum. Jika influencer tersebut seorang dokter, produsen dapat melaporkannya ke Ikatan Dokter Indonesia. Selanjutnya, produsen dapat melaporkannya ke kepolisisan atas tuduhan pencemaran nama baik. Terkait tanggung jawab influencer dilakukan dengan memberikan ganti kerugian kepada produsen atau mengajukan dakwaan konektivitas disertai dengan permintaan restitusi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hukum Produsen Kosmetik; Tanggung Jawab Influencer
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 14 Feb 2022 06:30
Last Modified: 14 Feb 2022 06:30
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13262

Actions (login required)

View Item
View Item