TINJAUAN KRIMINOLOGIS ATAS KEJAHATAN PENADAHAN JUAL BELI BARANG ELEKTRONIK SECARA ONLINE (Studi Kasus di Kota Makassar Tahun 2017-2019)


Wodi, Jenifer Rosaline (2022) TINJAUAN KRIMINOLOGIS ATAS KEJAHATAN PENADAHAN JUAL BELI BARANG ELEKTRONIK SECARA ONLINE (Studi Kasus di Kota Makassar Tahun 2017-2019). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
B011171347_skripsi cover.png

Download (193kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
B011171347_skripsi 1-2.pdf

Download (743kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
B011171347_skripsi dp.pdf

Download (183kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
B011171347_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (873kB)

Abstract (Abstrak)

JENIFER ROSALINE WODI (B011171347), TINJAUAN KRIMINOLOGIS ATAS TINDAK PIDANA PENADAHAN JUAL BELI BARANG ELEKTRONIK SECARA ONLINE (STUDI KASUS DI KOTA MAKASSAR TAHUN 2017-2019). Di bawah bimbingan ibu Dara Indrawati dan Audyna Mayasari Muin.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor penyebab atas terjadinya tindak pidana penadahan jual beli barang elektronik secara online dan upaya-upaya penanggulangan yang dilakukan oleh aparat penegak hukum dalam menghilangkan niat pelaku tindak pidana penadahan jual beli barang elektronik secara online.
Penelitian ini dilaksanakan di Polda Sulawesi Selatan dan Perpustakaan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin. Data yang diperoleh adalah data Primer dan data sekunder. Data primer dengan menggunakan Teknik studi wawancara dan data sekunder dari teknik studi kepustakaan. Analisis secara kualitatif dengan menggunakan metode deduktif maupun induktif kemudian disajikan secara deskripitif.
Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh penulis bahwa penyebab terhadap kejahatan penadahan jual beli barang elektronik secara online ialah terbagi atas dua bagian yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal merupakan sebab-sebab yang berasal dari pribadi si penindak hal ini kemudian dibagi lagi atas dua faktor yaitu faktor ekonomi misalnya desakan kebutuhan primer ditambah dengan adanya utang atau cicilan mendorong seseorang melakukan pelanggaran hukum. Dan faktor individu termasuk di dalamnya faktor biologis (umur, jenis kelamin, keadaan mental dan lain-lain) dan psikologis (agresifitas, kecerobohan, dan keterasingan). Sedangkan Faktor eksternal yaitu sebab-sebab yang timbul dari luar pribadi si penindak seperti faktor lingkungan disebabkan oleh orang atau kelompok selain pelaku dari suatu tindak pidana. Dan faktor perkembangan teknologi dan budaya yang semakin luas mengakibatkan seseorang bebas mengakses dan mengikuti perkembangan zaman. Upaya penanggulangan yang dilakukan oleh aparat penegak hukum terbagi atas upaya preventif dan upaya represif. Upaya preventif dalam bentuk evaluasi internal serta seminar-seminar yang mengajak pihak-pihak lain dalam bekerjasama seperti lembaga-lembaga yang berkaitan dengan hukum, lembaga pers dan lembaga-lembaga kemahasiswaan. Sedangkan upaya represif yang dilakukan oleh aparat hukum ialah melakukan razia rutin (jalur tangkap), melakukan penangkapan, dan pengajaran terkait kasus-kasus yang dilaporkan dan terjadi di masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kriminologis, Tindak Pidana, Penadahan, Penadah, Kejahatan.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: S.I.P Zohrah Djohan
Date Deposited: 14 Feb 2022 03:31
Last Modified: 14 Feb 2022 03:31
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13245

Actions (login required)

View Item
View Item