ANALISIS DAYA DUKUNG LINGKUNGAN BERBASIS JASA EKOSISTEM UNTUK MENDASARI ARAHAN PENYESUAIAN POLA RUANG DI KABUPATEN WAJO = ANALYSIS OF THE ENVIRONMENTAL SUPPORT CAPACITY BASED ECOSYSTEM SERVICES TO BASIC DIRECTIONS FOR ADJUSTING THE SPACE PATTERN IN WAJO REGENCY


Makkasau, Ahmad Rifqi (2021) ANALISIS DAYA DUKUNG LINGKUNGAN BERBASIS JASA EKOSISTEM UNTUK MENDASARI ARAHAN PENYESUAIAN POLA RUANG DI KABUPATEN WAJO = ANALYSIS OF THE ENVIRONMENTAL SUPPORT CAPACITY BASED ECOSYSTEM SERVICES TO BASIC DIRECTIONS FOR ADJUSTING THE SPACE PATTERN IN WAJO REGENCY. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
M012172012_tesis_29-12-20211.png cover.png

Download (166kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
M012172012_tesis_29-12-2021.pdf 1-2.pdf

Download (774kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
M012172012_tesis_29-12-2021.pdf dp.pdf

Download (219kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
M012172012_tesis_29-12-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Kabupaten Wajo memiliki kekayaan sumberdaya alam dan lingkungan yang sangat potensial dengan luasan 2.506,19. Namun pesatnya laju aktivitas pembangunan, yang diikuti pula oleh semakin cepatnya alih fungsi lahan, telah memberi tekanan pada kelangsungan ekosistem pendukung. Oleh karena itu dibutuhkan pemetaan daya dukung lingkungan berbasis jasa ekosistem di Kabupaten Wajo untuk melihat kesesuaian antara daya dukung lingkungan dan pembangunan di Kabupaten Wajo.
Penelitian ini dilaksanakan pada Kabupaten Wajo, dengan melakukan identifikasi penutupan lahan. Analisis Daya Dukung Lingkungan Berbasis Jasa Ekosistem ini dilakukan menggunakan metode penilaian pakar (Analysis Hierarcy Process) untuk mendapatkan nilai jasa ekosistem dari empat kelas jasa lingkungan yaitu, penyediaan air, penyediaan pangan, pencegahan terhadap bencana alam dan pengaturan tata aliran dan banjir. Arahan Penyempurnaan Pola Ruang di Kabupaten Wajo dilakukan dengan melakukan tumpang tindih peta daya dukung berbasis jasa ekosistem dengan peta pola ruang kabupaten Wajo untuk mendapatkan kelas keselarasan pola ruang. Kelas keselarasan tersebut yang akan diarahkan sesuai daya dukung lingkungan berbasis jasa ekosistem untuk mengoptimalkan penutupan lahan di Kabupaten Wajo.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa daya dukung lingkungan pada empat jasa ekosistem yang diteliti di Kabupaten Wajo dapat digolongkan pada kelas tinggi dan Rendah. Hasil evaluasi RTRW Kabupaten Wajo menunjukkan bahwa seluas 42.048,97 Ha selaras dengan daya dukung berbasis jasa ekosistem. Seluas 199.454,11 Ha lahan kurang selaras tetapi Sebagian besar tetap dipertahankan berdasarkan arahan pola ruang. Berdasarkan daya dukung lingkungan berbasis jasa ekosistem penambahan luas yang paling signifikan berada pada Kawasan peruntukan permukiman, Kawasan lindung lainnya, dan Kawasan perlindungan setempat.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 27 Jan 2022 06:14
Last Modified: 27 Jan 2022 06:14
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/12773

Actions (login required)

View Item
View Item