Pengaruh Kesejahteraan Finansial, Beban Finansial, dan Fluktuasi Harga terhadap Kemampuan Daya Beli Sektor Properti Perumahan pada Segmen Rumah Menengah Masyarakat Milenial di Daerah Kabupaten Bone


Mentari, Mentari (2021) Pengaruh Kesejahteraan Finansial, Beban Finansial, dan Fluktuasi Harga terhadap Kemampuan Daya Beli Sektor Properti Perumahan pada Segmen Rumah Menengah Masyarakat Milenial di Daerah Kabupaten Bone. Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
A021171014_skripsi_09-12-20211.png cover.png

Download (139kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
A021171014_skripsi_09-12-2021.pdf 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
A021171014_skripsi_09-12-2021.pdf dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
A021171014_skripsi_09-12-2021.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesejahteraan finansial, beban finansial, dan fluktuasi harga terhadap kemampuan daya beli sektor properti perumahan pada segmen rumah menengah masyarakat milenial di daerah kabupaten Bone. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode purposive sampling dan metode slovin dan diperoleh sebanyak 399 sampel. Sumber data penelitian ini menggunakan data primer dengan menggunakan kuesioner (angket). Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kesejahteraan finansial, dan fluktuasi harga berpengaruh positif dan signifikan serta beban finansial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemampuan daya beli masyarakat milenial di daerah kabupaten Bone.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions (Program Studi): Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 20 Dec 2021 01:55
Last Modified: 20 Dec 2021 01:55
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/11731

Actions (login required)

View Item
View Item