KONVERSI ETIL p-METOKSISINAMAT ISOLAT DARI KENCUR Kaempferia galanga L. MENJADI N-FENETIL-p-METOKSISINAMAMIDA DAN POTENSINYA SEBAGAI ANTIKANKER BERDASARKAN ANALISIS PENAMBATAN MOLEKUL SECARA KOMPUTASI


Rahayu, Andi Eka Sri (2021) KONVERSI ETIL p-METOKSISINAMAT ISOLAT DARI KENCUR Kaempferia galanga L. MENJADI N-FENETIL-p-METOKSISINAMAMIDA DAN POTENSINYA SEBAGAI ANTIKANKER BERDASARKAN ANALISIS PENAMBATAN MOLEKUL SECARA KOMPUTASI. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
H31116005_skripsi_05-11-2021 Cover1.jpg

Download (264kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
H31116005_skripsi_05-11-2021 Bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
H31116005_skripsi_05-11-2021 Dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
H31116005_skripsi_05-11-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian mengenai konversi etil p-metoksisinamat (EPMS) isolat dari kencur (Kaempferia galanga L.) menjadi N-fenetil-p-metoksisinamamida dan penggujian potensinya sebagai antikanker telah dilakukan. Penelitian ini dilakukan dengan mengisolasi senyawa EPMS dari kencur dengan metode sokhletasi, menghidrolisis EPMS menjadi asam p-metoksisinamat (APMS) dengan katalis basa, mengkonversi APMS menjadi p-metoksisinamoil klorida, mensintesis senyawa N-fenetil-p-metoksisinamamida dari p-metoksisinamoil klorida, serta melakukan pengujian potensi antikanker terhadap senyawa N-fenetil-p-metoksisinamamida melalui uji in silico. Hasil dari penelitian ini diperoleh isolat murni EPMS dengan rendemen sebesar 0,33%, rendemen kristal APMS sebesar 77,91% dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer FTIR. Hasil sintesis kristal N-fenetil-p-metoksisinamamida memiliki rendemen sebesar 42% dan titik leleh 110-112oC, dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer FT-IR dan NMR. Hasil analisis FTIR senyawa hasil sintesis menunjukkan beberapa serapan di antaranya serapan gugus N-H sekunder pada 3269,34 cm-1, gugus C=O amida terkonjugasi pada 1654,92 cm-1 dan serapan gugus C-N amida pada 1450,47 cm-1. Hasil analisis dengan 1H-NMR memberikan beberapa sinyal diantaranya pada δ 5,72 ppm untuk proton yang berasal dari N-H sekunder, dan proton pada gugus fenetil δ 3,64, δ 2,88, δ 7,25 ppm. Hasil analisis 13C-NMR dari karbon pada gugus fenetil di antanya δ 40,90, δ 35,83, δ 139,07, δ 128,78, δ 128,93, δ 126,63 ppm. Berdasarkan hasil penambatan molekul senyawa ini memiliki potensi sebagai antikanker.
Kata kunci: Kencur, antikanker, N-fenetil-p-metoksisinamamida, turunan asam sinamat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 30 Nov 2021 00:32
Last Modified: 30 Nov 2021 00:32
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/11564

Actions (login required)

View Item
View Item