Bioremediasi, Pertumbuhan dan Kualitas Rumput Laut Codium sp. pada Limbah Cair Tambak Udang Super Intensif


Nur, Fauzia (2021) Bioremediasi, Pertumbuhan dan Kualitas Rumput Laut Codium sp. pada Limbah Cair Tambak Udang Super Intensif. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
L012191013_tesis cover1.jpg

Download (236kB) | Preview
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
L012191013_tesis bab 1-2.pdf

Download (624kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
L012191013_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (768kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
L012191013_tesis dapus-lamp.pdf

Download (581kB)

Abstract (Abstrak)

Uji coba budidaya rumput laut Codium sp. dengan bobot bibit berbeda dengan media penumbuhan berupa limbah cair tambak udang super intensif. Bertujuan mendapatkan bobot bibit terbaik untuk menghasilkan pertumbuhan, kandungan serat, mineral dan karatenoid serta kemampuan menyerap unsur nitrogen dan fosfor dari media budidaya. Penelitian dilakukan di Instalasi Tambak Percobaan (ITP) Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP), Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar. Wadah yang digunakan adalah kotak plastik berukuran ukuran 87 cm x 64 cm dengan ketinggian air di dalam wadah dipertahankan 40 cm. Penelitian terdiri atas 4 perlakuan bobot bibit yaitu A (50 g), B (100 g), C (50 g) dan D (200 g) dan masing- masing perlakuan dengan 3 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bobot bibit 50 g Codium sp. menghasilkan pertumbuhan maksimal dengan laju pertumbuhan harian 5.36±0.41% dan bobot bibit 200 g Codium sp. menghasilkan kandungan karatenoid dan kandungan serat tertinggi sedangkan kandungan abu yang tertinggi yaitu pada bobot bibit 150 g. Pengurangan total N tertinggi pada bobot bibit 150 g dan terendah pada bobot bibit 100 g. Penurunan konsentrasi total P tertinggi pada bobot bibit 50 g dan terendah pada bobot bibit 150 g. CO2 diserap seluruhnya (100%) pada semua berat bibit yang dicobakan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Codium sp., bobot bibit, limbah tambak, udang vanname
Subjects: Q Science > QL Zoology
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 15 Nov 2021 03:28
Last Modified: 15 Nov 2021 03:28
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10949

Actions (login required)

View Item
View Item