HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN SELAMA PANDEMI COVID-19 DI PUSKESMAS SEGERI KABUPATEN PANGKEP


RAMADHANA, DAHNIAL (2021) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN SELAMA PANDEMI COVID-19 DI PUSKESMAS SEGERI KABUPATEN PANGKEP. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011171335_skripsi cover1.jpg

Download (230kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011171335_skripsi bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011171335_skripsi dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011171335_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

DAHNIAL. “HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN SELAMA PANDEMI COVID-19 DI PUSKESMAS SEGERI KABUPATEN PANGKEP”
Pelayanan kesehatan memiliki dampak yang sangat besar terhadap seluruh upaya pelayanan kesehatan yang dilakukan, sehingga kualitas pelayanan sangat penting untuk diperhatikan selama masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini. Kepuasan pasien merupakan indikator penting yang harus diperhatikan dalam pelayanan kesehatan dimana standar kepuasan pasien di pelayanan kesehatan ditetapkan secara nasional oleh Departemen Kesehatan RI.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan kesehatan terhadap kepuasan pasien rawat jalan di Puskesmas Segeri Kabupaten Pangkep. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan Cross Sectional study. Jumlah populasi pada penelitian ini sebanyak 716 orang dari rata-rata kunjungan perbulan pasien rawat jalan pada masa pandemi Covid-19. Adapun jumlah kunjungan tahun 2020 sebanyak 7867 pasien. Pemilihan sampel menggunakan teknik accidental sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 100 orang. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bukti fisik (tangibility) (p=0.009), kehandalan (reliability) (p=0.001), daya tanggap (responsibility) (p=0.24), jaminan (assurance) (p=0.12), dan empati (emphaty) (p=0.005). Kesimpulan pada penelitian ini yaitu ada hubungan antara dimensi bukti fisik (tangibility), kehandalan (reliability), dan empati (emphaty) dengan kepuasan pasien rawat jalan di Puskesmas Segeri Kabupaten Pangkep, serta tidak ada hubungan antara dimensi jaminan (assurance) dan daya tanggap (responsibility) dengan kepuasan pasien rawat jalan di Puskesmas Segeri Kabupaten Pangkep.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pasien, Puskesmas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 19 Nov 2021 02:30
Last Modified: 19 Nov 2021 02:30
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10923

Actions (login required)

View Item
View Item