GAMBARAN ASUPAN ENERGI DAN PROTEIN DARI MAKANAN JAJANAN TERHADAP STATUS GIZI ANAK USIA SEKOLAH SEKITAR MINIMARKET DAN PERBELANJAAN TRADISIONAL KOTA MAKASSAR


AGYATMI, AGYATMI (2013) GAMBARAN ASUPAN ENERGI DAN PROTEIN DARI MAKANAN JAJANAN TERHADAP STATUS GIZI ANAK USIA SEKOLAH SEKITAR MINIMARKET DAN PERBELANJAAN TRADISIONAL KOTA MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
agyatmik21-2855-1-skiripsil 1-2.pdf

Download (595kB)
[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
agyatmik21-2855-1-skiripsil cover1.jpg

Download (242kB) | Preview
[thumbnail of dapus] Text (dapus)
agyatmik21-2855-1-skiripsil dapus.pdf

Download (270kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
agyatmik21-2855-1-skiripsil.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
Besar kecilnya konsumsi makanan jajanan akan memberikan kontribusi zat gizi bagi status gizi seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran asupan energi dan
protein dari makanan jajanan terhadap status gizi anak usia sekolah sekitar minimarket dan perbelanjaan tradisional kota Makassar. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan “cross
sectional”. Populasi dalam penelitian ini adalah anak usia sekolah yang bertempat tinggal di sekitar minimarket dan sekitar perbelanjaan tradisional. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling dengan total 100 responden. Pengumpulan data primer yaitu data mengenai karakteristik keluarga, umur, berat badan, dan tinggi badan dengan wawancara langsung, menggunakan kuesioner lalu dianalisis dengan program Nutry survey, WHO Anthro, dan SPSS dengan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asupan energi dari makanan jajanan anak usia sekolah di sekitar perbelanjaan tradisional yang dilakukan di Kel. Lakkang lebih tinggi (90,0%) dibandingkan dengan anak usia sekolah di sekitar minimarket (78,0%) yang dilakukan di BTP. Sementara asupan protein anak usia sekolah di sekitar perbelanjaan tradisional lebih tinggi (70,0%) dibandingkan dengan anak usia sekolah di sekitar minimarket (66,0%). Berdasarkan pengukuran indeks Massa Tubuh menurut Umur (IMT/U), tidak ditemukan anak usia sekolah dengan status gizi obesitas maupun overweight di sekitar perbelanjaan tradisional. Namun ditemukan 6 anak (12,0%)yang berstatus gizi sangat kurus, 12 anak (24,0%) kurus, dan 32 anak (64,0%) lainnya berstatus gizi normal. Sedangkan anak usia sekolah di sekitar minimarket ditemukan 1 anak (2,0%) usia sekolah berstatus gizi obesitas, 5 anak (10,0%) overweight, 3 anak (6,0%) kurus,40 anak (80,%) normal, dan 1 anak (2,0%) berstatus gizi sangat kurus. Program penyuluhan pengenalan makanan jajanan sehat sebaiknya dilakukan agar anak dapat memilih dan mengkonsumsi makanan jajanan yang sehat dan bergizi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: asupan energi, asupan protein, status gizi, makanan jajanan, anak usia sekolah
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: - Nurhasnah
Date Deposited: 15 Nov 2021 00:13
Last Modified: 15 Nov 2021 00:13
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10437

Actions (login required)

View Item
View Item