ANALISIS IMPLEMENTASI DAN DAMPAK HUTAN KEMASYARAKATAN PADA GAPOKTAN TANDUNG BILLA DI KELURAHAN BATTANG DAN BATTANG BARAT KECAMATAN WARA BARAT KOTA PALOPO


Hasby, Arini (2021) ANALISIS IMPLEMENTASI DAN DAMPAK HUTAN KEMASYARAKATAN PADA GAPOKTAN TANDUNG BILLA DI KELURAHAN BATTANG DAN BATTANG BARAT KECAMATAN WARA BARAT KOTA PALOPO. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
M11115028_skripsi cover1.jpg

Download (286kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
M11115028_skripsi Bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
M11115028_skripsi Dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
M11115028_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Arini Hasby (M111 15 028) Analisis Implementasi dan Dampak Hutan Kemasyarakatan Pada Gapoktan Tandung Billa Di Kelurahan Battang dan Battang Barat Kecamatan Wara Barat Kota Palopo, dibawah Bimbingan . Muhammad Alif dan Yusran
Hutan sebagai salah satu kekayaan alam dan penyangga kehidupan perlu terus dikelola secara lestari, sehingga dapat memberikan manfaat baik langsung maupun tidak langsung, Hutan Kemasyarakatan (HKm) menjadi salah satu program utama dalam upaya melestarikan dan mensejahtrakan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses Implementasi Kebijakan Hutan Kemasyarakatan (HKm) pada Gapoktan Tandung Billa dan hasil penilaian Hutan Kemasyarakatan (HKm) pada aspek prasyarat, aspek produksi/ekonomi, aspek ekologi dan aspek sosial.
Penelitian ini di laksanakan pada bulan desember 2019 sampai bulan Februari 2020 di Kelurahan Battang dan Battang Barat, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo. Pengumpulan data menggunakan pendekatan kualitatif yang mendeskripsikan peristiwa atau kejadian, mengenai perilaku seseorang atau keadaan pada suatu tempat tertentu secara rinci dan mendalam melalui kegiatan wawancara dengan 13 sampel yang dipilih secara purposive sampling. Data hasil wawancara kemudian dianalisis secara deskriptif yaitu memberikan informasi secara jelas dari hasil gambaran informasi akan diinterpretasikan sesuai dari data yang telah dikumpulkan, di kelompokkan dan di tabulasi menurut kecenderungan jawaban dari responden dan selanjutnya diolah sampai berbetuk tabel. Hasil penelitian menunjukan bahwa Implementasi kebijakan Hutan Kemasyarakatan (HKm) pada Gapoktan Tandung Billa Berawal dri konflik tenurial yang terjadi antara masyarakat Battang dan pemerintah.
Kata Kunci: Hutan, Gapoktan dan Hutan Kemasyarakatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 10 Nov 2021 06:41
Last Modified: 10 Nov 2021 06:41
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10193

Actions (login required)

View Item
View Item